Pelepasan KKN-DIK UMS di SDIT Muhammadiyah Annajah Jatinom Diwarnai Tangis Haru
PWMJATENG.COM, SURAKARTA – Setiap pertemuan pasti ada perpisahan. Selama kurang lebih satu bulan, mahasiswa Universitas Muhammadiyah Surakarta telah melakukan pengabdian, pembelajaran di SDIT Muhammadiyah Annajah Jatinom menjadi kenangan dan pengalaman tersendiri bagi mahasiswa.
Acara perpisahan antara kelompok KKN-DIK dengan asatidz dan santri dilakukan pada Jum’at, 24 Februari 2023, diwarnai dengan tangis haru. Sejumlah siswa-siswa tampak tak bisa menahan air mata. Acara tersebut diawali dengan sambutan dari mahasiswa KKN-DIK, sambutan Kepala Sekolah, kesan pesan dari santri, kemudian berpamitan dengan santri-santri dengan penuh kesedihan akan berpisah.
Dalam kata sambutan Moh. Hanif Sholeh selaku ketua kelompok KKN-DIK yang mewakili rekan-rekan KKN “Terimakasih tak terhingga kepada seluruh lapisan SDIT Muhammadiyah Annajah Jatinom yang telah menerima, mendidik dan membimbing untuk menjalankan program kerja di sekolah. Terimakasih pula sudah mendukung serta membantu kami sehingga banyak sekali ilmu dan pengalaman selama kami mengabdi disini. Kami memohon maaf apabila atas kesalahan-kesalahan ucapan, perilaku, perbuatan.”
Kepala sekolah Ustadz Khamim dalam sambutannya berpesan agar selalu menjalin silaturahmi meski sudah menyelesaikan KKN di sekolah. “Semoga mas mbak KKN-DIK UMS dapat melanjutkan pendidikan sampai mendapatkan gelar sarjana dan semoga sukses untuk masa depannya.” Ucap ustadz Khamim Kepala SDIT Muhammadiyah Annajah Jatinom
Perpisahan memang menyisakan kesedihan namun hakikat pertemuan pasti ada perpisahan. Terimakasih atas semua bantuannya, waktunya, pelukan hangat, keramahan, tidak banyak yang bisa kami ucapkan selain rasa terimakasih dan rasa syukur atas diterimanya kami di SDIT Muhammadiyah Annajah Jatinom.
Penulis : Dinda Aulia Azzahrah – Mahasiswa KKN DIK UMS