Berita

PDPM dan PDNA Kab. Magelang Dihimbau Aktif Meredam Gejolak

Magelang – Pemuda Muhammadiyah dan
Nasyiatul Aisyiyah diminta berperan aktif meredam gejolak yang mungkin
muncul sedini mungkin, dengan mengedepankan dialog dan musyawarah
antarberbagai komponen masyarakat.

Hal itu disampaikan Bupati
Magelang, Ir H Singgih Sanyoto, Selasa (15/2) untuk menyikapi menyikapi
perkembangan terakhir terkait dengan terusiknya ketenangan dan
terganggunya toleransi antar umat beragama, akibat ulah segelintir
orang yang mengail di air keruh.

Dalam forum Musda Pemuda
Muhammadiyah dan Nasyiatul Aisyiyah di Mungkid itu, Bupati Singgih juga
menekankan, agar mampu tampil sebagai teladan dalam menjembatani setiap
perbedaan pandangan, penafsiran dan praktek keagamaan yang terjadi di
kalangan umat Islam, serta mampu merajut dan merekatkan ukhuwah
Islamiyah.

Dia mengatakan, Pemuda Muhammadiyah dan Nasyiatul
Aisyiyah dituntut untuk menjadi inspirator dan motivator dalam
mengembangkan dakwah Islam yang humanis, terbuka dan mencerahkan.

“Serta
menolak secara tegas segala tindak kekerasan atas nama agama dalam
memperjuangkan dan menegakkan agama Islam,” tandasnya melalui Asisten
Pemerintahan Sekda Kabupaten Magelang, Agung Trijaya SH.

Bahkan,
Pemuda Muhammadiyah diingatkan agar mampu mendorong penyampaian dakwah
dengan cara damai, santun, dan beradab agar Islam bisa tampil sebagai
pembawa rahmat bagi seluruh alam.

Dalam pemilihan Pimpinan, Agus
Pranata, mantan Sekretaris Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah(PDPM)
Kabupaten Magelang periode 2007-2011, secara mutlak mengungguli
kandidat lainnya, Muhammad Hasbi (Cabang Muntilan).

Agus Pranata
mengumpulkan 84 suara, dan Muhammad Hasbi 17 suara. Sementara Azizah
Herawati, Ketua Umum Nasyiatul Aisyiyah Kabupaten Magelang 2007-2011,
secara aklamasi kembali terpilih untuk periode yang kedua (2011-2014). (SM/Udn)

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tidak bisa menyalin halaman ini karena dilindungi copyright redaksi. Selengkapnya hubungi redaksi melalui email.

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE