BeritaKolom

Muhammadiyah untuk Semua

Muhammadiyah untuk Semua

Oleh : As’ad Bukhari, S.Sos., MA.*

PWMJATENG.COM – Persyarikatan Muhammadiyah adalah organisasi Islam yang sudah dikenal paling kaya dan paling inklusif dengan mengedepankan keterbukaan bagi seluruh manusia. Meskipun demikian masih banyak yang belum mengenal Persyarikatan Muhammadiyah dalam membangun bangsa, negara dan agama walaupun amal usahanya berada di manapun berada. Memang organisasi Islam juga memiliki keterbatasan dan kekurangan di dalam internalnya, apalagi persoalan kaderisasi, kesejahteraan maupun kepedulian. Namun secara general Persyarikatan Muhammadiyah telah banyak memberikan kontribusi besar serta berjasa dalam perjalanan sejarah bangsa Indonesia. Ini bukan soal kesombongan melainkan ini adalah proses panjang yang telah melahirkan hasil konkret nyata yang tak perlu diragukan kembali.

Sebagai warga lingkungan Persyarikatan Muhammadiyah, tentu harus memiliki semangat untuk senantiasa tumbuh bersama organisasi ini dengan cara berjamaah, bersama, berkolaborasi dan berbohong royong dalam kebaikan serta ketakwaan. Sehingga seringkali kadang bisa lupa diri, niat yang pudar, egoisme yang memuncak, bahkan sampai pada ujub riya lagi iri dengki akibat nafsu duniawi. Itulah pentingnya saling mengingatkan dalam kebenaran sekaligus mengingatkan dalam kesabaran untuk tetap ikhlas mengharap rida ketika berada di lingkungan Persyarikatan Muhammadiyah.

Warga Muhammadiyah tak hanya dilihat dari aktivitas yang hanya berada di lingkungan amal usaha Muhammadiyah baik sekolah Muhammadiyah, kampus Muhammadiyah, rumah sakit Muhammadiyah dan lain sebagainya. Akan tetapi yang berada di lingkungan pemerintahan pusat maupun daerah, perusahaan swasta, sekolah atau kampus umum, dan semua profesi di luar Persyarikatan namun tetap cinta dan mengabdi untuk Muhammadiyah sesuai bidang maupun latar belakangan profesinya. Sehingga Muhammadiyah menjadi rumah bersama untuk kembali menghidupkan Persyarikatan di usia menuju abad kedua memiliki setiap fase dan era zaman yang terus menerus mengalami dinamika perubahan.

Baca juga, Teologi Al Maun Muhammadiyah

Muhammadiyah untuk semua dan semua untuk Muhammadiyah baik pengabdian, kontribusi, jasa, kinerja, tugas dakwah dan seluruhnya. Kehadiran Muhammadiyah tak hanya dirasakan manfaatnya oleh warga Muhammadiyah secara internal saja, melainkan juga dirasakan secara eksternal dari berbagai kalangan manapun itu. Ada yang merasakan manfaatnya dari segi pendidikan sekolah atau kampus, ada yang merasakan dari segi kesehatan rumah sakit atau klinik, ada pula yang merasakan dari segi kemanusiaan pertolongan bencana, panti asuhan, filantropi serta ada pula yang merasakan pada sisi spiritual rohani mendapatkan pencerahan sebagai manusia yang berkemajuan. Muhammadiyah untuk semua dan dirayakan oleh berbagai kalangan manapun, sehingga menjadi amal jariah yang tiada terputus.

Selanjutnya adalah menyusun untuk terus mempertahankan, mengembangkan dan memajukan Persyarikatan Muhammadiyah agar terus dapat melampaui zaman ke zaman dan masa ke masa, seberapapun besarnya tantangan. Seluruh komponen yang ada di dalam Persyarikatan baik ortom, angkatan muda Muhammadiyah, pimpinan, warga, simpatisan maupun seluruh kalangan baik umat islam maupun umat beragama lainnya. Terlepas dari adanya kekurangan atau penilaian buruk, itu harus tetap diperbaiki sembari terus belajar menjadi insanul kamil, insanul karim, dan insanul adib. Itulah yang menjadi dasar agar terus menjadi hamba Allah yang taat, beriman, bertakwa yang hanya mengharap rida Allah semata.

Teruslah bergerak, berusaha, berjuang dan beraktivitas dalam membangun Muhammadiyah agar dapat dirasakan untuk semuanya. Karena Muhammadiyah itu menang untuk semua umat manusia dalam kebermanfaatan, kemaslahatan dan kebersamaan. Tinggalkan segala keburukan, kemudaratan, kemafsadatan, dan kezaliman yang dapat merusak serta menghancurkan agama maupun bangsa. Jadikan setiap waktu yang dimiliki walaupun sedikit dan kecil kepada Muhammadiyah sebesar mungkin serta seikhlas mungkin. Biar Allah Swt. yang membalas segala usaha dan kebaikan itu dengan ganjaran pahala, karena hanya kepada Allah tempat manusia kembali dan semuanya pun akan kembali kepada Nya.

*Analis Kajian Islam, Pembangunan, dan Kebijakan Publik. Kader Muhammadiyah Sleman, Yogyakarta.

Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE