Berita

Muhammadiyah Tegal Galang Dana untuk Rohingya

PWMJATENG.COM, SLAWI – Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Tegal dan beberapa amal usaha menggalang dana sosial untuk disumbangkan pada pengungsi muslim etnis Rohingya, di Myanmar.

Penggalangan dana tersebut dikoordinasikan lewat Lembaga Amil Zakat Muhammadiyah (Lazismu) setempat.

Ketua Majelis Pustaka dan Informasi (MPI) PDM Kabupaten Tegal, Hendra Apriyadi, menjelaskan, hingga Jumat (8/9), dana yang dihimpun lewat Lazismu yakni sekitar Rp 37 juta. Dana tersebut dihimpun dari berbagai unsur, baik perorangan warga Muhammadiyah, sekolah-sekolah maupun komunitas Jaringan Saudagar Muhammadiyah (JSM).

“Sesuai instruksi dari pimpinan pusat, Muhammadiyah bersama dengan Kementerian Luar Negeri dan sepuluh organisasi kemanusiaan lainnya yang tergabung dalam Aliansi Kemanusiaan Indonesia untuk Myanmar secara bersama-sama telah berkomitmen untuk membantu masalah penanganan konflik dan kemanusiaan di sana,” ujar Hendra, kemarin.

Komitmen tersebut, lanjut Hendra, dilakukan melalui pendekatan yang menyasar isu dasar seperti kesehatan, pendidikan, pemenuhan kebutuhan dasar, dan pemberdayaan ekonomi berkelanjutan.

Sekretaris Pimpinan Cabang Muhammadiyah Adiwerna, Iqbal Kismoro, menambahkan, penggalangan dana juga dilakukan lewat infak masjid-masjid di Kecamatan Adiwerna saat shalat Jumat, kemarin. Infak-infak tersebut nantinya akan dikumpulkan dan disumbangkan untuk pengungsi Rohingya.

Upaya yang sama juga dilakukan oleh siswa-siswi SMP Muhammadiyah Adiwerna (Musawerna). Pembina Keagamaan Sekolah, Faizal menyebutkan, selain sebagai bentuk kepedulian terhadap penderitaan saudara sesama muslim, aksi penggalangan dana juga merupakan aplikasi Program Penguatan Pendidikan Karakter sebagaimana yang telah dicanangkan oleh Pemerintah.

“Penggalangan dana dikoordinir oleh Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM). Setelah penggalangan dana, juga dilakukan doa bersama untuk keselamatan para pengungsi Rohingya,” tambahnya. (Riza A. Novanto)

 

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tidak bisa menyalin halaman ini karena dilindungi copyright redaksi. Selengkapnya hubungi redaksi melalui email.

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE