Berita

MPM Serukan Banyak Kerja Banyak Bicara

Purworejo – Dalam rangka memaksimalkan pemberdayaan masyarakat didaerah-daerah, Majelis Pemberdayaan Muhammadiyah PP Muhammadiyah menfasilitasi Pelatihan Bisnis Olahan berbasis Mocaf kepada pengurus dan anggota IDP (Ikatan Disabilitas Purworejo) yang dilaksanakan pada (18/9/16) di Gedung Dakwah Pimpinan Daerah Purworejo kompleks PAYM Plaosan Gg V No. 382 Purworejo.
Dalam acara ini MPM, juga menyerukan pentingnya keseimbangan banyak bekerja banyak bicara, sebagaimana yang diungkapkan Manut Pratikno (MPM Sorong) yang juga penduduk yang berasal dari Purworejo yang ikut serta MPM, menekankan kerja nyata MPM bukanlah sedikit bicara banyak bekerja, akan tetapi banyak kerja, banyak bicara. Hal ini dalam rangka wujud nyata MPM memberdayakan masyarakat.”, Katanya.
Pratikno, juga menekankan bagaimana pentingnya masyarakat yang MPM dampingi agar tersentuh pula segi agamnya Islamya, bagaimana pemahaman yang baik mengenai agaman, dan berharap warga dampingannya bisa mendapatkan kajian rutin atau mengikuti kajian rutin di pengajian-pengajian Muhammadiyah. Jadi, MPM tidak hanya mendampingi dalah hal pemberdayaannya saja.”, Katanya.
Perwakilan kaum difabel, Simponiarto sekaligus ketua IDP (Ikatan Disabilitas Purworejo) berterimakasih kepada MPM PP Muhammadiyah serta MPM PDM Purworejo serta PC IMM Purworejo yang fasilitas pelatihan bisnis olahan berbasis mocaf dan bantuan alat lengkap pembuata kue dengan belasan resep. Semoga dengan adanya ini, bisa di dipergunakan dengan baik oleh pengurus dan anggota IDP, sehingga menunjang kemandirian para anggota dan juga pengurus.”, Katanya.
Inisatif acara, Didik Widiantono (Anggota MPM PP Muhammadiyah) mengatakan “Dengan terselanggaranya kegiatan pelatihan ini adalah hal yang luar biasa, sebagaimana pemberdayaan adalah upaya pemberdayaan diri. Untuk itulah MPM juga memandang perlu memberdayakan kaum-kaum difabel dengan pelatihan Bisnis Pangan Olahan berbasis mocaf juga sebagai upaya pemberdayaan.”, Katanya.
Beliau juga menambahkan “dengan diprakarasi oleh Bu Darmi (Anggota MPM PP Muhammadiyah ) selaku yang ahli dalam bidang olahan pangan, kaum difabel IDP bisa membuat 27 resep yang diajarkan dalam pelatihan ini, agar nantinya bisa membantu mobilitas IDP sebagai organiasi, juga menolong para anggota dan pengurusnya jika usuaha ini ditekuni dengan baik.“, Katanya

(Andi)

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE