BeritaKabar DaerahPWA Jateng

Montase PAUD ‘Aisyiyah: Berkarya Bersama Ayah Bunda

PWMJATENG.COM, Surakarta – Edutorium Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) dipenuhi ribuan anak, orang tua, dan tenaga pendidik dalam acara “Festival Montase PAUD Aisyiyah Kabupaten Sukoharjo”. Acara ini diselenggarakan untuk memperingati milad ke-105 TK Aisyiyah Bustanul Athfal dan menjadi tonggak penting dalam pendidikan anak usia dini di Sukoharjo, Rabu (21/8/24).

Bupati Sukoharjo, Etik Suryani, membuka acara dengan menekankan pentingnya pendidikan anak usia dini sebagai fondasi dalam menciptakan layanan pendidikan yang ramah dan membangun sikap positif anak dalam jenjang pendidikan berikutnya. “Festival ini lebih dari sekadar lomba; ini adalah kesempatan berharga untuk mempererat hubungan antara anak, orang tua, dan tenaga pendidik,” ujar Etik.

Festival tahun ini mengusung tema “Berkarya Bersama Ayah Bunda” yang bertujuan mengembangkan minat dan bakat anak serta memperkuat hubungan antara orang tua dengan lembaga pendidikan. Ketua IGABA Daerah Sukoharjo, Eny Dwi Hastuti, mengungkapkan bahwa peserta festival mencakup 7.637 anak, 750 guru, 200 panitia, dan 70 tamu undangan, dengan total peserta mencapai 15.274 orang jika termasuk orang tua.

Baca juga, Zakiyuddin Baidhawy: Jangan Ciderai Demokrasi, Bangsa dan Negara Ini Butuh Kenegarawanan DPR

Ketua Panitia Penyelenggara, Izza Mafruhah, menjelaskan bahwa festival ini bertujuan menggali potensi anak di bawah usia enam tahun serta melibatkan orang tua dalam proses pendidikan. “Pelatihan saraf motorik melalui kegiatan seperti montase ini sangat penting untuk perkembangan anak. Keterlibatan orang tua juga krusial agar mereka terlibat aktif dalam proses pendidikan sejak dini,” jelasnya.

Dalam acara ini, anak-anak PAUD mengikuti kegiatan montase, seni menggunting dan menempel, yang bertujuan melatih kreativitas dan motorik halus. Janaka, Budayawan Sukoharjo, juga menyoroti sejarah panjang Aisyiyah di Sukoharjo, yang telah berkontribusi signifikan dalam pendidikan anak sejak tahun 1927.

Ribuan anak didik TK Aisyiyah dan keluarga mereka memadati Edutorium UMS, bahkan melebihi kapasitas ruangan, sehingga acara dibagi menjadi dua sesi. Antusiasme anak-anak terlihat jelas saat mereka berpartisipasi dalam kegiatan montase yang sederhana namun bermanfaat untuk mengembangkan berbagai kecerdasan majemuk.

Kontributor : Ahmad Henry Machsuni
Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE