PWMJATENG.COM, Jepara – SMP Muhammadiyah 5 Kalinyamatan (SMP Muliya) sukses menyelenggarakan Gelar Karya dan Market Day pada Sabtu, (1/6), yang bertepatan dengan peringatan Hari Lahir Pancasila. Acara ini merupakan bagian dari implementasi Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5).
Kegiatan Gelar Karya kali ini terasa istimewa karena dibuka oleh Kepala Disdikpora Kabupaten Jepara, Ali Hidayat, yang turut didampingi oleh Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Jepara, Fachrurrazi. Kehadiran mereka menambah semarak acara yang sudah dinanti-nantikan ini.
Gelaran karya ini menjadi representasi dari pembelajaran yang sejalan dengan Kurikulum Merdeka. Semua yang ditampilkan adalah hasil karya siswa-siswi SMP Muliya, mulai dari seni rupa hingga kuliner. Penataan stand yang kreatif memanfaatkan meja kelas dan tongkat, disulap menjadi stand yang unik dan indah.
Tema stand yang beragam menjadi daya tarik tersendiri, menghadirkan nuansa adat Jawa, Bali, Minang, dan Keislaman. Hal ini tergambarkan dalam bentuk dan hiasan stand serta kostum yang dikenakan para peserta didik. Selain itu, masyarakat sekitar juga ikut berpartisipasi dengan mendirikan stand untuk memeriahkan acara ini.
Salman, salah satu pengunjung, mengungkapkan kekagumannya terhadap karya siswa-siswi SMP Muliya. “Konsepnya sangat bagus dan mungkin sudah melampaui ide untuk anak seusia mereka. Saya pun mencoba beberapa produk makanan dan melihat karya-karya siswa berupa bucket bunga, gantungan kunci, dan gelang yang bagus dan layak dikembangkan ke depannya,” ujarnya.
Baca juga, Nilai-nilai Pancasila dan Kelestarian Budaya
Kepala SMP Muliya, Andika Fajri Mubarrok, mengungkapkan rasa bangganya atas pelaksanaan kegiatan ini. “Alhamdulillah, anak-anak memulai dengan sangat baik. Dari menyusun konsep hingga eksekusi, semuanya terlihat matang. Implementasi kompetensi abad 21 yang menjadi muatan pembelajaran setiap hari di SMP Muliya nampak jelas terlihat pada diri mereka. Berpikir kritis, kreatif dan inovatif, komunikasi yang baik serta kolaboratif. Karya anak-anak luar biasa,” tegasnya.
Acara ini berlangsung dengan meriah dan penuh kreativitas, menunjukkan bakat dan kemampuan siswa-siswi SMP Muliya dalam berbagai bidang. Dengan kegiatan seperti ini, SMP Muliya tidak hanya berfokus pada akademik tetapi juga mengembangkan soft skills yang sangat dibutuhkan di era modern ini.
Gelar Karya dan Market Day SMP Muliya tidak hanya memberikan pengalaman belajar yang berharga bagi siswa, tetapi juga menginspirasi para pengunjung dan menunjukkan betapa pentingnya pendidikan yang seimbang antara teori dan praktik. Acara ini diharapkan dapat menjadi agenda rutin yang semakin memperkaya pengalaman belajar para siswa dan mempererat hubungan dengan masyarakat sekitar.
Dengan keberhasilan acara ini, SMP Muhammadiyah 5 Kalinyamatan Jepara terus berkomitmen untuk memberikan pendidikan terbaik dan berperan aktif dalam mencetak generasi penerus bangsa yang berakhlak mulia dan berprestasi tinggi.
Kontributor : Suryo Bayu
Editor : M Taufiq Ulinuha