Mengintip Juru Masak Penyaji Buka Puasa di Masjid Al-Istiqomah Tahunan
PWMJATENG.COM, Jepara – Setiap tahun, Masjid Al-Istiqomah Tahunan menjalankan tradisi berbuka puasa dengan kegiatan berbuka bersama yang teratur. Persiapan yang matang adalah kunci sukses dalam menyelenggarakan acara ini. Lis Corini, penanggung jawab panitia, menjelaskan pentingnya perencanaan yang matang: “Kami telah merencanakan segalanya sejak awal untuk memastikan kelancaran pelaksanaan berbuka puasa.”
Ketua Panitia, Ibu Farida, menjelaskan struktur panitia yang telah dibentuk dengan cermat untuk memastikan semua aspek acara tercakup. “Peran ibu-ibu jamaah Masjid Al-Istiqomah Tahunan sangatlah penting dalam menyelenggarakan kegiatan ini. Tanpa dukungan dan kerjasama mereka, acara ini tidak akan berjalan dengan baik,” ujarnya.
Baca juga, Jadwal Imsakiyah Kabupaten/Kota se-Jawa Tengah Ramadan 2024
Farida juga menekankan pentingnya kegiatan berbuka puasa bersama sebagai bagian dari rutinitas Ramadan yang tidak boleh terlewatkan. “Kami berharap kegiatan ini dapat terus menjadi bagian dari agenda rutin di masjid kami dan memberikan manfaat serta keberkahan bagi semua yang terlibat,” tambahnya.
Dalam konteks pahala berbuka puasa bersama, hadis yang disampaikan menjadi inspirasi bagi para jamaah: “Siapa memberi makan orang yang berpuasa, maka baginya pahala seperti orang yang berpuasa tersebut, tanpa mengurangi pahala orang yang berpuasa itu sedikit pun juga.” (HR. Tirmidzi no. 807, Ibnu Majah no. 1746, dan Ahmad 5: 192).
Kontributor : Muslim
Editor : M Taufiq Ulinuha