MDMC Kabupaten Pemalang Kirim Relawan Korban Tsunami
PWMJATENG.COM, PEMALANG – Muhammadiyah Disaster Management Center Kabupaten Pemalang mengirimkan relawannya ke daerah bencana tsunami Pandeglang Banten. Hal ini mengingat sesuai instruksi MDMC Pusat untuk mengirimkan tim medis untuk membantu para korban tsunami yang dilanda beberapa minggu lalu akibat aktifnya gunung anak Krakatau.
Menurut Erwin Ediyanto Erapraja selaku ketua umum MDMC Kabupaten Pemalang bahwa MDMC bekerja sama dengan Lazizmu pemalang mengirimkan tim medis yang akan bertugas mulai tanggal 31 deember sampai dengan 6 januari 2019. Adapun yang diberangkatkan dari RSI Muhammadiyah Moga terdiri dari dr. Meizi, Lutfin Almas Aulia, S.fis dan Syariffudin.
Harapannya kita dapat membantu mengurangi beban yang diderita korban bencana tsunami. Dengan membawa perlengkapan yang lengkap dan obat – obatan tercukupi. Muhammadiyah harus nomer satu dalam membantu korban one muhammadiyah one respone bencana, ungkap Erwin Ediyanto Erapraja. (MPI Kamal Hayat)