Berita

Majelis Pendidikan Kader Gelar Baitul Arqam Ke-7 Pegawai AUM Pendidikan Muhammadiyah kab Magelang

PWMJATENG.COM, Mungkid- Majelis Pendidikan Kader  (MPK) Pimpian Daerah Muhammadiyah Kabupaten  Magelang pada Jum’at-Ahad (12-14/10/2018) menyelenggarakan Baitul Arqam ke Tujuh bertempat di Dinas Pertanian dan Pangan di Srowol, Progowati, Mungkid, Magelang.

Peserta Baitul Arqam
Peserta Baitul Arqam terdiri dari Guru dan Karyawan Aum di lingkup Kabupaten Magelang

Baitul Arqam adalah salah satu bentuk sistem perkaderan Muhammadiyah yang berorientasi pada pembinaan ideologi (Al-Islam dan Kemuhammadiyahan) dan kepemimpinan dalam persyarikatan beserta ortom dan amal usaha Muhammadiyah.

Baitul Arqam ke Tujuh ini bertujuan untuk membangun dan membentuk kader Muhammadiyah untuk kemajuan Pendidikan Muhammadiyah kabupaten Magelang.

Adapun Peserta yang mengikuti kegiatan Baitul Arqam ini sejumlah 52 orang yang berasal  guru dan karyawan SD, MI, SMP, SMA dan SMK Muhammadiyah se Kabupaten Magelang.

Ketua Majelis Pendidikan Kader PDM Kabupaten Magelang Drs. Sularta, M.Pd mengatakan ” Tujuan di adakannya Baitul Arqam ini untuk menambah ilmu dan keyakinan dalam ber Islam dan bermuhammadiyah,” ungkapnya.

Sularta menambahkan dengan diadakannya kegiatan Baitul Arqam diharapkan agar semua pegawai di AUM Pendidikan mengetahui tentang arah tujuan pendidikan Muhammadiyah, melaksanakan ibadah sesuai tuntutan Rosulullah SAW. (noer)

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE