Majelis Ekonomi PD Muhammadiyah Kota Surakarta Grand Opening MEK Bakery
PWMJATENG.COM, SURAKARTA – Majelis Ekonomi Pimpinan Daerah (PD) Muhammadiyah Kota Surakarta bekerjasama dengan ME PDA Solo mengadakan Grand Opening toko MEK Bakery. Acara ini dihadiri seluruh pengurus majelis ekonomi PDM dan PDA kota Surakarta serta Pimpinan PDM dan PDA Surakarta, Ahad,12 November 2017.
Acara sambutan pertama oleh ketua Majelis Ekonomi PDM Surakarta, Umar Hasyim,SE. Dia mengatakan Muhammadiyah tidak hanya bergerak di bidang sosial. Tapi juga pemberdayaan ekonomi. Toko ini dikembangkan tidak hanya di kalangan ‘Aisyiyah dan Muhammadiyah saja. Untuk snack sudah dicoba di pengajian di luar Muhammadiyah. Dia mengucapkan terima kasih kepada ‘Aisyiyah atas kerjasamanya.
Dia juga menjelaskan bahwa koperasi Surya Utama (amal usaha majelis ekonomi PDM Solo) sudah bisa mendapatkan sertifikat sehat koperasi.
Direncanakan, ME PDM Solo akan bersinergi dengan KADIN,HIPMI Solo. Sementara sambutan dari PDM Surakarta oleh Drs H Subari yang sekaligus ketua MUI Solo. Dia mengatakan bahwa kegiatan Muhammadiyah banyak yang ditiru oleh organisasi lain. Dia juga menceritakan bahwa nabi Muhammad SAW membuat pasar untuk menyaingi pasar yang dibuat oleh yahudi.
Dengan toko ini diharapkan dari Muhammadiyah kembali ke Muhammadiyah. Dia berpesan, agar toko ini menjaga kehalalan produk yang dijual.
Acara diakhiri dengan membuka secara simbolis pintu toko yang dilakukan oleh Ketua MUI sekaligus ketua PDM Solo yang didampingi oleh ketua majelis Ekonomi PDM Solo, pimpinan PDA dan tamu undangan. (sugiharko sahid)