AUMBerita

Lagu Mars “Unggul Bertauhid” Resmi Diluncurkan di Puncak Milad Sewindu SMA Muhammadiyah PK Kottabarat

PWMJATENG.COM, Surakarta – Puncak prosesi Milad Sewindu SMA Muhammadiyah Program Khusus (PK) Kottabarat Surakarta pada 21 September 2024 berlangsung meriah dengan peluncuran lagu mars sekolah berjudul “Unggul Bertauhid.” Lagu tersebut dinyanyikan oleh seluruh pendidik dan tenaga kependidikan di hadapan tamu undangan dan warga sekolah. Ini merupakan kali pertama lagu mars diperdengarkan secara umum, sekaligus menjadi ajang sosialisasi resmi lagu tersebut.

Mars sekolah ini dirancang untuk mencerminkan identitas lembaga, melambangkan visi, misi, dan tujuan SMA Muhammadiyah Program Khusus Kottabarat. Lagu “Unggul Bertauhid” ditulis oleh Hendro Susilo, seorang guru di sekolah tersebut. Ia menjelaskan bahwa lagu ini tidak hanya menjadi identitas sekolah, tetapi juga mengandung makna mendalam yang menggambarkan tujuan utama pendirian lembaga pendidikan tersebut.

Baca juga, Nasyiatul Aisyiyah Jawa Tengah Raih Juara 1 Lomba OKP: Ini Rahasia Kesuksesannya!

Lirik lagu ini mengajak seluruh warga sekolah untuk bergembira dalam menuntut ilmu, sejalan dengan konsep jihad, yaitu berjuang dengan sungguh-sungguh. Proses menuntut ilmu ini bertujuan melahirkan generasi ulul albab, generasi yang unggul dalam menggunakan akal dan pikirannya untuk kebaikan serta selalu mengingat Allah. Generasi ulul albab diharapkan mampu membedakan antara yang baik dan buruk serta mengamalkan ilmunya demi kemaslahatan bersama.

Hendro menambahkan, lirik lagu ini juga terinspirasi dari spirit Al-Ashr, yang menjadi landasan utama dalam membentuk karakter generasi yang beriman, berilmu, beramal, berakhlak mulia, dan memiliki kepedulian sosial. SMA Muhammadiyah Program Khusus Kottabarat mengajak seluruh warga sekolah dan stakeholder pendidikan untuk bersama-sama membangun peradaban yang baik dan menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan serta moral, sesuai dengan ajaran rahmatan lil ‘alamin.

Kontributor : Hendro S
Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE