BeritaKabar Daerah

KOKAM Pemuda Muhammadiyah Jumo Semarakkan Kemerdekaan RI ke-79 dan Syiar Keagamaan

PWMJATENG.COM, Temanggung – Dalam rangka memperingati Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79, Pemerintah Kecamatan Jumo, Temanggung, menggelar upacara pengibaran bendera bertempat di halaman kantor kecamatan, Sabtu (17/8/24).

Dengan tema, “Nusantara Baru, Indonesia Maju” upacara pengibaran bendera berlangsung dengan khidmat. Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Jumo, turut berpartisipasi dalam menyemarakkan Kemerdekaan RI ke-79. Satu pleton Komando Kesiapsiagaan Angkatan Muda Muhammadiyah (KOKAM) Pemuda Muhammadiyah Jumo diterjunkan untuk turut serta menjadi peserta upacara. Tak hanya sebagai upaya menyemarakkan peringatan Kemerdekaan RI, kehadiran KOKAM Pemuda Muhammadiyah Jumo juga sebagai bagian syiar keagamaan yang dilakukan oleh Persyarikatan Muhammadiyah.

Baca juga, Nasionalisme dalam Prespektif Islam

Wakil Sekretaris Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah (PWPM) Jawa Tengah, Muhammad Taufiq Ulinuha, yang turut hadir dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa Muhammadiyah di Kecamatan Jumo terhitung masih baru dari beberapa cabang di sekitarnya, seperti Gemawang, Candiroto, Ngadirejo, dan Parakan. Maka, keterlibatan Muhammadiyah, wabil khusus KOKAM pada kegiatan sosial kemasyarakatan di Jumo, merupakan bagian dari syiar eksistensi Persyarikatan Muhammadiyah.

“Meskipun terhitung masih muda, Muhammadiyah Jumo telah berkembang dengan pesat. Ke depan, KOKAM PCPM Jumo perlu menginisiasi kegiatan-kegiatan sosial kemasyarakatan yang menggandeng 13 desa yang ada di Jumo. Tujuannya, tidak lain adalah dalam rangka memberikan kebermanfaatan bagi seluruh masyarkat,” ucap Ulinuha.

Editor : Ahmad

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE