Berita

Kerja Sama Zurich Syariah dan PP Muhammadiyah: Membangun Pemberdayaan Sosial-Ekonomi Berbasis Syariah!

PWMJATENG.COM, Jakarta – PT Zurich General Takaful Indonesia (Zurich Syariah) secara resmi menandatangani Nota Kesepahaman (Memorandum of Understanding/MoU) dengan Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah untuk memperkuat pemberdayaan sosial-ekonomi masyarakat berbasis syariah di Indonesia. Kolaborasi ini diharapkan menjadi langkah strategis yang berdampak positif, khususnya dalam meningkatkan pendidikan dan literasi keuangan syariah serta memberikan akses asuransi kesehatan bagi komunitas Muhammadiyah di seluruh Indonesia.

Presiden Direktur PT Zurich General Takaful Indonesia, Hilman Simanjuntak, menyatakan, “Kerja sama ini adalah tonggak penting dalam mendukung pengembangan ekonomi syariah dan kesejahteraan masyarakat. Kami percaya bahwa kolaborasi ini akan menghasilkan manfaat berkelanjutan bagi banyak pihak, terutama dalam peningkatan kualitas pendidikan keuangan serta akses perlindungan kesehatan.”

Sebagai bentuk dukungan konkret, Zurich Syariah mengalokasikan dana sebesar Rp 1 miliar untuk mendukung berbagai program kolaboratif dengan PP Muhammadiyah. Dana ini akan diarahkan pada kegiatan pemberdayaan ekonomi masyarakat dan pendidikan keuangan syariah. Langkah ini diharapkan dapat membantu menciptakan masyarakat yang lebih mandiri dan sejahtera secara ekonomi, dengan basis pengetahuan dan pemahaman yang lebih kuat mengenai keuangan syariah.

Baca juga, Wisuda ke-44 Unimus: 1.754 Lulusan Siap Berperan di Masyarakat

Bendahara Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Hilman Lathief, juga menyambut baik kerja sama ini. “Kami sangat menyambut baik kolaborasi dengan Zurich Syariah, yang menurut kami merupakan langkah nyata dalam mendukung pemberdayaan masyarakat dan edukasi ekonomi syariah. Kerja sama ini tidak hanya memperkuat peran Muhammadiyah dalam meningkatkan literasi keuangan syariah, tetapi juga memperluas akses perlindungan kesehatan bagi komunitas yang lebih luas,” ujarnya.

MoU ini menjadi bukti nyata komitmen Zurich Syariah dan PP Muhammadiyah dalam mendorong pertumbuhan ekonomi berbasis syariah yang berkelanjutan. Program ini juga sejalan dengan visi PP Muhammadiyah untuk membangun masyarakat berpengetahuan, sehat, dan mandiri. Dengan sinergi ini, kedua pihak berharap bisa memberikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat luas dan memperkuat ekonomi syariah di Indonesia.

PT Zurich General Takaful Indonesia (Zurich Syariah) adalah perusahaan asuransi yang beroperasi dengan izin resmi dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE