Kolom

Jangan Berhenti Ketika Tertinggal

Jangan Berhenti Ketika Tertinggal

Oleh : Bukhori Abdul Manaf (PRM Palur Utara Bidang Pendidikan)

PWMJATENG.COM – Tak terasa waktu terus berjalan begitu cepat. Kini, kita telah memasuki tahun 1446 H. Harapannya, kita tidak tertinggal. Namun, jika kita masih jauh dari harapan, janganlah berhenti melangkah. Allah mengisyaratkan kepada kaum Muslimin untuk senantiasa memperhatikan apa yang telah diperbuat dalam Q.S. Al-Hasyr ayat 18 yang berbunyi:

يٰۤاَ يُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا اتَّقُوا اللّٰهَ وَلْتَـنْظُرْ نَـفْسٌ مَّا قَدَّمَتْ لِغَدٍ ۚ وَا تَّقُوا اللّٰهَ ۗ اِنَّ اللّٰهَ خَبِيْرٌ بِۢمَا تَعْمَلُوْنَ

Artinya:
“Wahai orang-orang yang beriman! Bertakwalah kepada Allah dan hendaklah setiap orang memperhatikan apa yang telah diperbuatnya untuk hari esok (akhirat), dan bertakwalah kepada Allah. Sungguh, Allah Maha Mengetahui terhadap apa yang kamu kerjakan.” (QS. Al-Hasyr 59: Ayat 18)

Dalam ayat tersebut, Allah Ta’ala juga menegaskan bahwa Dia Maha Mengetahui apa yang kita, orang beriman, kerjakan. Allah menyerukan kepada kaum Mukminin untuk senantiasa bertakwa saat hidup di dunia, yaitu melaksanakan perintah-Nya dengan sebaik-baiknya dan meninggalkan semua larangan-Nya tanpa terkecuali.

Pentingnya Bergerak dan Menggerakkan

Berharap untuk menjadi lebih baik dari tahun sebelumnya adalah hal yang wajar bagi setiap insan. Namun, harapan tanpa diikuti dengan usaha mustahil akan menghasilkan perubahan yang lebih baik. Pentingnya bergerak dan menggerakkan menjadi ciri seorang Muslim sejati. Allah telah menegaskan dalam ayat-Nya:

لَهٗ مُعَقِّبٰتٌ مِّنْۢ بَيْنِ يَدَيْهِ وَمِنْ خَلْفِهٖ يَحْفَظُوْنَهٗ مِنْ اَمْرِ اللّٰهِ ۗ اِنَّ اللّٰهَ لَا يُغَيِّرُ مَا بِقَوْمٍ حَتّٰى يُغَيِّرُوْا مَا بِاَ نْفُسِهِمْ ۗ وَاِ ذَاۤ اَرَا دَ اللّٰهُ بِقَوْمٍ سُوْٓءًا فَلَا مَرَدَّ لَهٗ ۚ وَمَا لَهُمْ مِّنْ دُوْنِهٖ مِنْ وَّا لٍ

Artinya:
“Baginya (manusia) ada malaikat-malaikat yang selalu menjaganya bergiliran, dari depan dan belakangnya. Mereka menjaganya atas perintah Allah. Sesungguhnya Allah tidak akan mengubah keadaan suatu kaum sebelum mereka mengubah keadaan diri mereka sendiri. Dan apabila Allah menghendaki keburukan terhadap suatu kaum, maka tak ada yang dapat menolaknya dan tidak ada pelindung bagi mereka selain Dia.” (QS. Ar-Ra’d 13: Ayat 11)

Baca juga, Telah Terbit! Download Kalender Hijriah Global Tunggal (KHGT) 1446 H

Dalam ayat tersebut, ada tiga kalimat kunci: malaikat penjaga, mengubah keadaan sendiri, dan Allah yang Maha Pelindung. Sebagai kaum beriman, janganlah khawatir karena ada malaikat penjaga. Teruslah bergerak dan menggerakkan agar nasib berubah menjadi lebih baik dan ingatlah bahwa Allah Maha Pelindung bagi hamba-Nya.

Jangan Anggap Beban Berat

Dalam perjalanan hidup, bergerak dan menggerakkan janganlah dianggap sebagai beban yang berat karena Allah tidak akan membebani suatu kaum kecuali sesuai kesanggupannya. Teruslah beramal ibadah hingga Allah memberikan balasan kebaikan yang berlipat ganda kepada hamba-Nya yang senantiasa istiqamah di jalan ketakwaan.

Allah Subhanahu Wa Ta’ala berfirman:

لَا يُكَلِّفُ اللّٰهُ نَفْسًا اِلَّا وُسْعَهَا ۗ لَهَا مَا كَسَبَتْ وَعَلَيْهَا مَا اكْتَسَبَتْ ۗ رَبَّنَا لَا تُؤَاخِذْنَاۤ اِنْ نَّسِيْنَاۤ اَوْ اَخْطَأْنَا ۚ رَبَّنَا وَلَا تَحْمِلْ عَلَيْنَاۤ اِصْرًا كَمَا حَمَلْتَهٗ عَلَى الَّذِيْنَ مِنْ قَبْلِنَا ۚ رَبَّنَا وَلَا تُحَمِّلْنَا مَا لَا طَا قَةَ لَنَا بِهٖ ۚ وَا عْفُ عَنَّا ۗ وَا غْفِرْ لَنَا ۗ وَا رْحَمْنَا ۗ اَنْتَ مَوْلٰٮنَا فَا نْصُرْنَا عَلَى الْقَوْمِ الْكٰفِرِيْنَ

Artinya:
“Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya. Dia mendapat (pahala) dari (kebajikan) yang dikerjakannya dan dia mendapat (siksa) dari (kejahatan) yang diperbuatnya. (Mereka berdoa), ‘Ya Tuhan kami, janganlah Engkau hukum kami jika kami lupa atau kami melakukan kesalahan. Ya Tuhan kami, janganlah Engkau bebani kami dengan beban yang berat sebagaimana Engkau bebankan kepada orang-orang sebelum kami. Ya Tuhan kami, janganlah Engkau pikulkan kepada kami apa yang tidak sanggup kami memikulnya. Maafkanlah kami, ampunilah kami, dan rahmatilah kami. Engkaulah pelindung kami, maka tolonglah kami menghadapi orang-orang kafir.'” (QS. Al-Baqarah 2: Ayat 286)

Dari tiga ayat di atas, cukuplah menjadi pegangan bagi setiap Muslim untuk menatap hari esok dengan penuh semangat perjuangan dan berharap kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala agar tahun 1446 H ini lebih baik dan bermakna.

Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE