AUM

Jadi Ajang Sosialisasi, MI Muhammadiyah Al-Akbar Pandeyan Gelar Festival Anak Sholeh

PWMJATENG.COM, Boyolali – 2 Oktober 2022, bertempat di halaman madrasah Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah (MIM) Pandeyan Al-Akbar Ngemplak Boyolali adakan Festival Anak Sholeh. Kegiatan ini diikuti 250 siswa TK/PAUD Kecamatan Ngempak dan sekitarnya.

Ustaz Agus Sutrisno selaku kepala madrasah dalam sambutan pembukaan mengucapkan, “Terimkasih yang terhingga kepada seluruh TK yang telah ikut hadir dalam acara ini. Saya sampaikan kepada bapak ibu semua terima kasih yang sebanyak-banyaknya. Semoga sukses dan maju,” ucap Agus.

Kemudian masih menurut Agus Sutrisno, kegiatan ini juga dalam rangka Sosialisasi PPDB Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah Pandeyan.

“Semoga anak anak tertarik di sini. Dan alhamdulillah serangkaian PPDB hingga mencapai penuh. Selamat Tim PPBDB MIMPA JAYA,” tegasnya.

MI Muhammadiyah Al-Akbar

“Semoga lomba hari ini sukses dan para peserta dari semua TK juga sekolahnya maju dan berkembang,” pungkas Agus.

Hadir sebagai tamu undangan dari perwakilan Desa Pandeyan Subandi memberikan apresiasi yang luar biasa dan merasa bangga dengan perkembngan MIM Al Akbar Pandeyan yang begitu pesat.

Baca juga, Cek Kesiapan Penyelenggaraan Muktamar, Panitia Gelar Apel Kesiapan Muktamar

Kemudian Usman, BA. selaku PRM Pandeyan dalam sambutannya mengatakan, “Mewakili pengurus kami betul betul terharu dan senang tak terhingga madrasah ini diminati dari berbagai daerah ini membuktikan madrasah sudah dipercaya oleh masyarakat.”

Acara Festifal Anak Sholih ini dipandu oleh kolaborasi MC yang luar biasa antara Mr. Dhimas dan Mr. Rahmad. Penampilan keduanya berhasil memukau peserta lomba dan para orang tua dan guru pendamping.

Acara dimeriahkan juga dengan penampilan anak-anak multitalenta MIM Al Akbar Pandeyan, seperti Nasyid New MIMPA Musik yang sangkat mantap permainan alatnya.

Kegiatan kemudian dilanjutkan pengajian warga Muhammdiyah Kecanatan ngemplak.

Festifal Anak Sholih ditutup dengan makan bersama seperti saat berbuka puasa dengan menu tongseng kambing.

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE