Berita

IPM Kabupaten Tegal Lauching Komunitas Tahajjud Pelajar

SLAWI – Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Muhammadiyah Kabupaten Tegal membentuk komunitas tahajjud pelajar atau bisa disingkat KTP. “Tujuannya jelas membentuk pribadi pelajar yang terbiasa bangun malam untuk melaksanakan sholat tahajjud serta agar mampu mengontrol emosi” Ucap IPMawan Santoso selaku ketua PD IPM, Ahad (17/7) dini hari disela-sela melanching Komunitas Tahajjud Pelajar tersebut.
Turut hadir seluruh kader Ikatan Pelajar Muhammadiyah Kabupaten Tegal, serta segenap Pimpinan Cabang IPM se-Kabupaten Tegal. Selain itu lauching tersebut juga dihadiri para alumni Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Muhammadiyah Kabupaten Tegal.
“Komunitas ini bisa dijadikan sebagai ajang silaturahmi dan Turba PD IPM ke Cabang-Cabang,” Tutur Santoso.
Ketua Korps Da’i Pelajar (KODAPELA) PD IPM, IPMawan Candra yang juga ketua Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar Muhammadiyah Slawi, mengungkapkan, kegiatan positif harus masif dan terstruktur. Selain itu juga butuh kekonsistenan karena jika sudah terstruktur namun tidak konsisten sama saja nol besar.
“Semoga Komunitas Tahajjud Pelajar ini bisa membentuk pribadi pelajar yang berakhlaqul karimah. Pungkasnya.” (Riza/MPI Kab.Tegal)

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE