BeritaKabar Daerah

Hari Bermuhammadiyah Kota Semarang Usung Misi Lawan Stunting dan Kuatkan Ketahanan Pangan

PWMJATENG.COM, Semarang – Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Semarang siap menggelar Hari Bermuhammadiyah 2025 sebagai aksi nyata menjawab tantangan ketahanan pangan dan ancaman stunting. Acara ini akan berlangsung pada Sabtu, 26 Juli 2025, mulai pukul 06.30 WIB di Taman Citra Satwa Gayamsari, dan ditargetkan dihadiri oleh 1.500 warga dan simpatisan Muhammadiyah se-Kota Semarang.

Ketua PDM Kota Semarang, Fachrur Rozi, menegaskan bahwa kegiatan ini bukan sekadar seremonial. “Tema ‘Menuju Ketahanan Pangan Nasional Muhammadiyah Kota Semarang yang Unggul Berkemajuan’ adalah wujud komitmen konkret kami. Muhammadiyah ingin berkontribusi dalam membangun kemandirian pangan dari tingkat komunitas,” ujarnya, Kamis (24/7/25).

Ia menambahkan bahwa ketahanan pangan merupakan pondasi penting bagi kemandirian bangsa. Muhammadiyah, menurutnya, siap berada di garis terdepan dalam mewujudkan hal tersebut.

Tak hanya soal pangan, acara ini juga menyoroti isu stunting yang masih menjadi persoalan serius di Indonesia. “Program Aisyiyah Peduli Stunting menjadi bagian penting dari rangkaian kegiatan. Kami ingin hadir langsung memberi dampak bagi kesehatan dan kesejahteraan masyarakat,” lanjut Fachrur.

Berdasarkan data Survei Status Gizi Indonesia (SSGI) 2023, prevalensi stunting nasional tercatat 21,5%. Pemerintah menargetkan penurunan hingga 14% pada tahun 2024. “Program ini diharapkan turut menurunkan angka stunting di Kota Semarang secara signifikan,” jelasnya.

Ketua Panitia Hari Bermuhammadiyah dan Aisyiyah, Yuliyansah Masyhar, menyampaikan bahwa acara akan dimulai pukul 06.30 WIB dengan sesi registrasi. “Kami sudah menyiapkan kolaborasi menarik dari Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) dan Aisyiyah (AUA) di Gayamsari yang akan memeriahkan pra-acara,” ungkapnya.

Beragam penampilan anak-anak sekolah Muhammadiyah akan mengisi panggung. Di antaranya TK ABA 33 dengan “Cublak-cublak Suweng”, TK ABA 34 dengan “Gundul-gundul Pacul”, RA/BA Aisyiyah Siwalan dengan sesi mengaji, dan TK ABA 26 yang membawakan Mars TK ABA. SD Muhammadiyah 11 akan menampilkan Tapak Suci dan Drumband, SD Muhammadiyah 17 hadir dengan tari dan mini drama, serta SMP Muhammadiyah 7 yang akan membawakan IPM dan Semaphore Dance.

Baca juga, Sahkah Wudu dengan Make Up yang Belum Dihapus? Ini Penjelasan Lengkapnya

Tak hanya hiburan, puluhan stand UMKM lokal juga akan dihadirkan untuk mendukung ekonomi warga. “Kami juga siapkan zona edukasi interaktif mengenai gizi seimbang dan pola makan sehat,” ujar Yuliyansah, yang juga Komandan KOKAM Kota Semarang.

Acara inti dimulai pukul 08.00 WIB. MC Afifah dan Salsa akan memandu jalannya acara, yang dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh Maya dari IMM UNIMUS, serta menyanyikan lagu Indonesia Raya, Mars Muhammadiyah, dan Mars Aisyiyah.

Agenda penting lainnya mencakup pelantikan Korps Mubalighot dan BIKKSA PDA Kota Semarang, sambutan dari PCM Gayamsari, PDM Kota Semarang, dan Wali Kota Semarang. Persembahan lagu “Berkhidmat di Muhammadiyah” oleh Wakil Ketua PDM, Abdullah Muhajir, juga akan turut menyemarakkan acara.

Panitia juga menyiapkan sejumlah peluncuran program, termasuk Digital Library dari MPI PDM Kota Semarang, Ambulance LAZISMU KL Banyumanik, dan program LAZISMU PDM Peduli Guru. “Ini bentuk nyata inovasi kami dalam melayani umat,” ujar Yuliyansah.

Puncak acara akan diisi pengajian inspiratif oleh Ketua PDM Kendal, Ihsan Intizam. Selanjutnya, program Aisyiyah Peduli Stunting dan pembagian doorprize menarik akan menutup rangkaian kegiatan. Doa penutup akan dipimpin oleh Danusiri.

Beragam tokoh penting dipastikan hadir. Di antaranya Wali Kota dan Wakil Wali Kota Semarang, pimpinan DPRD, Muspika Gayamsari, direksi RS Roemani Muhammadiyah, pimpinan UNIMUS, Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Semarang, serta pejabat lainnya.

Panitia telah menyiapkan kantong parkir untuk memfasilitasi peserta. “Kami menghimbau agar peserta datang lebih awal dan mengikuti arahan KOKAM agar tidak terjadi kepadatan,” kata Yuliyansah.

Kontributor : Agung
Ass Editor : Ahmad; Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE
#
https://adsii.or.id/sdm/pkvgames/https://adsii.or.id/sdm/bandarqq/https://adsii.or.id/sdm/dominoqq/https://lp3ibandaaceh.id/assets/pkvgames/https://lp3ibandaaceh.id/assets/bandarqq/https://lp3ibandaaceh.id/assets/dominoqq/https://argenerasiunggul.id/unggul/pkvgames/https://argenerasiunggul.id/unggul/bandarqq/https://argenerasiunggul.id/unggul/dominoqq/https://beliisuzu.com/cd/pkvgames/https://beliisuzu.com/cd/bandarqq/https://beliisuzu.com/cd/dominoqq/https://cheersport.at/doc/pkv-games/https://cheersport.at/doc/bandarqq/https://cheersport.at/doc/dominoqq/https://baznassurabaya.id/cgi/pkv-games/https://baznassurabaya.id/cgi/bandarqq/https://baznassurabaya.id/cgi/dominoqq/https://tanjungsepang.com/ts/pkvgames/https://tanjungsepang.com/ts/bandarqq/https://tanjungsepang.com/ts/dominoqq/https://www.sna.org.ar/fuente/pkvgames/https://www.sna.org.ar/fuente/bandarqq/https://www.sna.org.ar/fuente/dominoqq/https://revistas.pge.sp.gov.br/docs/pkvgames/https://revistas.pge.sp.gov.br/docs/bandarqq/https://revistas.pge.sp.gov.br/docs/dominoqq/https://cccr-nigeria.org/erp/pkvgames/https://cccr-nigeria.org/erp/bandarqq/https://cccr-nigeria.org/erp/dominoqq/https://deltamas.id/est/pkvgames/https://deltamas.id/est/bandarqq/https://deltamas.id/est/dominoqq/https://madinatunnajah.com/site/pkvgames/https://madinatunnajah.com/site/bandarqq/https://madinatunnajah.com/site/dominoqq/https://celvia.ee/platinum/pkvgames/https://celvia.ee/platinum/bandarqq/https://celvia.ee/platinum/dominoqq/https://niptify.ee/menu/pkvgames/https://niptify.ee/menu/bandarqq/https://niptify.ee/menu/dominoqq/https://ikafhusu.org/boos/pkvgames/https://ikafhusu.org/boos/bandarqq/https://ikafhusu.org/boos/dominoqq/https://yamunapharmacy.com/chol/pkvgames/https://yamunapharmacy.com/chol/bandarqq/https://yamunapharmacy.com/chol/dominoqq/https://amqalumm.com/chol/pkvgames/https://amqalumm.com/chol/bandarqq/https://amqalumm.com/chol/dominoqq/https://quision.id/whel/pkvgames/https://quision.id/whel/bandarqq/https://quision.id/whel/dominoqq/https://waroengpakeddybonsir.com/whel/pkvgames/https://waroengpakeddybonsir.com/whel/bandarqq/https://waroengpakeddybonsir.com/whel/dominoqq/https://bkpsdm.konaweinfo.id/jpt/pkvgames/https://bkpsdm.konaweinfo.id/jpt/bandarqq/https://bkpsdm.konaweinfo.id/jpt/dominoqq/
https://revistas.pge.sp.gov.br/https://lpm.stital.ac.id/https://digilib.stital.ac.id/https://bphm.unila.ac.id/