AUMBerita

Dukung Usaha Dakwah Muhammadiyah, PUPR Serahkan Gedung Rusun untuk Santri PPTQ Ahmad Dahlan Ponorogo

PWMJATENG.COM, Ponorogo – Pondok Pesantren Tahfidzul Quran (PPTQ) Ahmad Dahlan hari ini menerima bantuan gedung rumah susun (rusun) dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Jumat (27/9/24). Acara serah terima ini berlangsung secara resmi di kompleks pesantren, dihadiri oleh pimpinan pondok, santri, dan perwakilan dari PUPR.

Dalam sambutannya, Kepala Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan (P2P) Jawa IV, Bapak Sulthan Sidik Nasution, menyatakan bahwa pemberian rusun ini adalah bagian dari program pemerintah untuk meningkatkan fasilitas pendidikan di pesantren. “Kami berharap gedung ini menjadi tempat yang nyaman dan aman bagi para santri, sehingga mereka dapat belajar dengan lebih baik,” ujar Sulthan.

Direktur PPTQ Ahmad Dahlan, Shodiq Zaki Mubaroq, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas dukungan dari pemerintah. “Bantuan gedung rusun ini sangat bermanfaat bagi para santri, tidak hanya memberikan tempat tinggal yang layak, tetapi juga mendukung kenyamanan mereka dalam belajar,” kata Shodiq. Menurutnya, fasilitas baru ini akan berdampak positif terhadap program pendidikan pesantren yang lebih efektif dan efisien.

Baca juga, Degradasi Akhlak dan Etika Bermedia Sosial dalam Perspektif Islam

Gedung rusun yang diserahkan ini terdiri dari beberapa unit kamar serta ruang bersama yang dapat dimanfaatkan untuk belajar dan berinteraksi sosial antar santri. Dengan fasilitas ini, PPTQ Ahmad Dahlan diharapkan dapat terus meningkatkan mutu pendidikan dan kenyamanan para santri.

Prosesi serah terima dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara dan pengguntingan pita sebagai simbolis peresmian gedung rusun. Para santri dan pengurus pondok menyambut dengan suka cita, berharap bahwa fasilitas ini dapat memperkuat semangat belajar serta mendukung tercapainya visi pesantren dalam mencetak generasi yang unggul dalam ilmu dan akhlak.

Bantuan dari PUPR ini dianggap sebagai langkah nyata dalam mendukung pendidikan pesantren, yang memegang peran penting dalam pembentukan karakter bangsa. Fasilitas rusun yang layak akan meningkatkan kualitas pendidikan di PPTQ Ahmad Dahlan Ponorogo, sekaligus mempersiapkan santri menjadi individu berkarakter dan berakhlak mulia.

Kontributor : Wanda Nabila
Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE