Dishub Kudus Sosialisasikan SALUD di SD Muhammadiyah Birrul Walidain
PWMJATENG.COM, Kudus – Keselamatan merupakan hal utama yang perlu kita perhatikan dalam berlalu lintas. Tak sekadar bagi diri sendiri, pun dengan pengguna jalan yang lain. Kesadaran dan kepekaan untuk menjaga keselamatan saat berlalu lintas tidak serta merta tumbuh pada diri seseorang. Akan tetapi, dua hal tersebut dapat diperoleh sejalan dengan adanya suatu kebiasaan.
Mengapa perlu menjadi kebiasaan?
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), kebiasaan yang merupakan turunan dari kata biasa memiliki arti sesuatu yang biasa dilakukan.
Mengutip sebuah quotes dari Lao Tzu yang berbunyi:
“…watch your actions, they become your habits; watch your habits, they become your character…”
Maka dapat dikatakan bahwa suatu kebiasaan dapat membentuk sikap/karakter pada pribadi seseorang.
Oleh karena itu, kebiasaan untuk selalu mengutamakan keselamatan saat berlalu lintas perlu kita tanamkan sejak dini.
Dalam rangka menanamkan kebiasaan tersebut, pada hari Kamis, 24 Oktober 2019, SD Muhammadiyah Birrul Walidain Kudus mendapat kunjungan dari Dinas Perhubungan Kabupaten Kudus.
Kunjungan tersebut dilakukan dalam rangka Sosialisasi Keselamatan Anak Sekolah.
Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh siswa-siswi kelas satu. Para siswa terlihat sangat antusias menyambut kedatangan tamu istimewa hari ini, terlebih ketika sang maskot Zeti — badut figur binatang zebra — memasuki ruangan. Keceriaan tampak dari raut wajah para siswa yang bergantian ingin memeluk ataupun sekadar ber- high five dengan si Zeti.
Mengambil tema “Sedikit Empati Menyelamatkan Orang Lain”, kegiatan tersebut diisi dengan pemberian tips kepada anak-anak tentang bagaimana cara menyeberang jalan yang aman serta pengenalan terhadap rambu-rambu lalu lintas.
Tidak hanya sekadar memberikan tips, tetapi pada kegiatan tersebut juga diisi dengan mempraktikan cara menyeberang jalan yang aman diiringi dengan lagu menyeberang jalan. Metode tersebut dilakukan guna mempermudah anak-anak dalam menghafalkan langkah-langkah menyeberang jalan yang aman.
Pada akhir acara, dibagikan bingkisan kepada para siswa berupa tas sekolah bertuliskan SALUD, Sadar Lalu Lintas Usia Dini.
Dengan adanya kunjungan dan sosialisasi dari Dinas Perhubungan Kabupaten Kudus tersebut, anak-anak diharapkan dapat mulai menanamkan kebiasaan akan pentingnya menjaga keselamatan dalam berlalu lintas, tidak hanya untuk diri sendiri tetapi juga untuk orang lain. (Ust. Aulia-Tim Redaksi)