Berita

Dahlan Rais : Muktamar IPM Harus Jadi Teladan, Sejuk, dan Produktif

PURWOKERTO- Pandemi Covid 19  yang belum kunjung mereda mambuat Muktamar tahun ini sangat berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya karena dilangsungkan secara hybrid  bukan tatap muka seperti biasanya. Hal tersebut menjadikan Muktamar ke XXII ini menjadi tantangan tersendiri  bagi IPM sendiri. Tetapi dengan ini juga akan memberikan jawaban dimana IPM mampu mengikuti zaman melalui adaptasi kemajuan tekhnologi.

Dahlan Rais, Ketua Umum PP Muhammadiyah manyampaikan bahwa IPM selaku kontributor terbesar Pimpinan Muhammadiyah sendiri hendaknya bisa memberi tauladan dengan menjadi pelajar yang berakhlak mulia, cakap, dan berfungsi untuk masyarakat.

Namun, selain hal-hal tersebut IPM juga sangat erat dengan keilmuan serta keterbukaan wawasan melalui literasi. Tetapi, sebelum itu, IPM wajib menyusun terlebih dahulu akhlakul karimah sebagai dasar dari sebuah pengamalan ilmu sehingga terwujud keilmuan yang berilmu.

Akhir kata, beliau berpesan kepada seluruh peserta Muktamar XII IPM agar berpendapat dan berbicara secara sopan serta santun sebagai penerapan akhlakul kaimah di kalangan IPM

“Akhlah salah satunya adalah dalam berbicara, maka demham hal tersebut diharapkan peserta muktamar harus berbicara dengan layak serta beradab. Selain itu, dalam bersidangan juga harus saling menghormati, jangan suka meminta, dan berpikirlah sebelum berpendapat. Selamat dan sukses, bermuktamarlah dengan dengan tertib, teratur, dan produktif”

 

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE