AUMBerita

Ayo Dukung Ilham Fathu Rohman! Mahasiswa Farmasi UMPP Siap Bersaing di Lomba Duta Genre Nasional 2024

PWMJATENG.COM, Pekalongan – Ilham Fathu Rohman, mahasiswa berprestasi dari Program Studi Sarjana Farmasi Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan (UMPP), siap berlaga di ajang Duta Genre Nasional 2024. Ilham, yang lahir di Pekalongan pada 19 Agustus 2002, mewakili Provinsi Jawa Tengah dalam lomba bergengsi ini.

Meski aktif berorganisasi di Himpunan Mahasiswa Farmasi (HIMAFARSI), Ilham berhasil mempertahankan IPK 3,5. Sejak tahun 2022, ia telah menjadi duta genre dan telah mencapai berbagai prestasi:

  1. Duta Perpustakaan UMPP 2023
  2. Juara 1 Duta Kampus UMPP 2022
  3. Juara 1 Duta Genre Kota Pekalongan 2022
  4. Juara 2 Duta Genre Provinsi Jawa Tengah
  5. Finalis Duta Genre Nasional 2024

Dalam aktivitasnya sebagai duta genre, Ilham memiliki program unggulan yang dikenal sebagai Genre BAGASKARA #genrebagaskara. Program ini bertujuan untuk membantu remaja agar mampu bertahan hidup dan menjalani kehidupan yang cemerlang. Program Genre sendiri adalah inisiatif BKKBN yang ditujukan untuk membantu remaja mempersiapkan diri menghadapi lima transisi kehidupan.

Ilham sudah aktif berorganisasi sejak usia 16 tahun. Ia memulai aktivitas di Desa Bulaksari, Kecamatan Sragi, dan bergabung dengan karang taruna di desanya. Selama SMA, Ilham aktif mengikuti berbagai ajang kreativitas yang membantu pengembangan dirinya.

Baca juga, Kalender Hijriah Global Tunggal (KHGT)

Tahun 2021, Ilham melanjutkan pendidikan di UMPP jurusan farmasi. Pada 2022, ia memenangkan lomba Duta Kampus UMPP yang diadakan oleh PIK-Ma Sahabat di Kota Pekalongan. Kemenangan ini membawa Ilham untuk bersaing di tingkat Kota Pekalongan, di mana ia berhasil meraih juara 1. Di tahun berikutnya, Ilham melanjutkan perjuangannya ke tingkat Provinsi Jawa Tengah dan meraih juara 2 dalam Ajang Apresiasi Duta Genre Tingkat Provinsi Jawa Tengah 2023.

Ilham juga mendesain tas berencana untuk memudahkan sosialisasinya sebagai duta genre. Ia telah mendapatkan dukungan dari berbagai pihak, seperti Nur Izzah, Rektor UMPP, dan Inggit, Ketua PKK Kota Pekalongan.

“Suka dan duka telah terlewati, termasuk tidak banyak orang tahu, betapa lelahnya saya dalam berproses, betapa banyaknya tantangan yang saya hadapi untuk bisa berada di posisi sekarang ini,” kata Ilham.

Setelah berproses dan mengabdi di lingkungan UMPP dan Kota Pekalongan selama dua tahun, Ilham kini mendapat amanah untuk mewakili Provinsi Jawa Tengah dalam Ajang Kreativitas dan Jambore Duta Genre Tingkat Nasional yang akan dilaksanakan di Bali. Ia berharap proses dan perjuangan yang telah dilaluinya akan menjadi bekal untuk meraih hasil maksimal, serta berharap dukungan dan doa dari masyarakat Provinsi Jawa Tengah.

Ayo dukung Ilham dengan mengikuti akun Instagramnya di @fathu.19 dan @my.umpp untuk informasi terbaru tentang Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan!

Kontributor : Ainun Muthoharoh
Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE