Ani, Guru SD Muhammadiyah (Plus) Salatiga Rebut Juara 2 PTK Kota Salatiga
PWMJATENG.COM, SALATIGA– Berbekal ilmu yang dimilikinya, Ani Irawanti guru SD Muhammadiyah (Plus) Kota Salatiga menjadi juara 2 dalam lomba Karya Tulis Ilmiah (KTI) Penelitian Tindakan Kelas (PTK) Tingkat Kota Salatiga 24 November 2016. Ani yang mempunyai latar belakang pendidikan Bahasa Indonesia mampu bersaing dengan 10 peserta lainnya.
Dia membuat penelitian tindakan kelas dengan model pembelajaran kooperatif. PTK dengan judul “KOOPER AJAIB UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS PETUNJUK DALAM BENTUK POSTER” tersebut mampu memikat hati dewan juri.
Ide awal muncul, dengan pertimbangan bagaimana membuat pembelajaran yang menyenangkan bagi peserta didik? Juga bagaimana membuat peserta didik terlibat langsung dalam pembelajaran sehingga berdampak positif pada peningkatan aktivitas belajar dan hasil belajar siswa.
Secara singkat lulusan S2 UNS Bahasa Indonesia menjelaskan, “pembelajaran diawali dengan membuat kelompok hetrogen. Kemudian berdiskusi, lalu duta kelompok berkeliling menyampaikan informasi kepada kelompok yang lain (peer tutor). Setelah itu setiap kelompok membuat petunjuk dalam bentuk poster.”
Sutomo, selaku kepala SD Muhammadiyah (Plus) mengaku bangga atas prestasi yang diraih tenaga pendidik di sekolahnya. “Saya bangga pengajar kami mampu menunjukkan keunggulannya. Kami akan terus mendorong para pendidik kami supaya terus beprestasi seperti siswa siswi kami,” ungkap sekretaris FGM Jawa Tengah tersebut. (endra gunawan)