AUMBerita

4 Hal yang Ditekankan Pengawas SMP Kus Haryadi Agar SMP Muhammadiyah Keling Maju Pesat

PWMJATENG.COM, Jepara – Dalam rangka mewujudkan sekolah yang berkualitas, Pengawas Dinas Pendidikan SMP, Kus Haryadi, memberikan penekanan pada empat hal penting saat melakukan monitoring dan evaluasi (monev) di SMP Muhammadiyah Keling, Jepara. Penekanan tersebut disampaikan pada kegiatan kelompok belajar (kombel) yang diadakan pada Sabtu, 9 November 2024, bertempat di sekolah setempat.

Menurut Kepala SMP Muhammadiyah Keling, Siti Nurhidayah, kegiatan kombel sangat penting untuk meningkatkan kompetensi guru. “Dengan adanya kegiatan kombel, para guru saling berbagi ide dan berdiskusi, sehingga setiap permasalahan yang muncul dalam kegiatan belajar mengajar dapat ditemukan solusinya,” ujar Siti.

Kegiatan yang berlangsung dari pukul 10.00 hingga 12.30 WIB ini melibatkan seluruh guru SMP Muhammadiyah Keling yang hadir untuk mengikuti sesi berbagi pengalaman dan sosialisasi program sekolah yang dipimpin langsung oleh Kepala Sekolah, Siti Nurhidayah. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Pengawas Sekolah, Kus Haryadi, yang memberikan observasi terhadap jalannya kegiatan serta memberi masukan kepada guru-guru.

Dalam kesempatan tersebut, Kus Haryadi menyampaikan pentingnya pengembangan sumber daya manusia (SDM) bagi para guru. Ia menekankan bahwa Kombel (kelompok belajar) adalah sarana yang sangat efektif untuk meningkatkan kualitas pendidikan.

Baca juga, Teologi Modernis Muhammadiyah Menyinari Peradaban

“Kombel adalah tempat bagi guru untuk terus belajar, berbagi, dan berkolaborasi, sehingga dapat memecahkan permasalahan dalam proses pembelajaran,” tambah Kus Haryadi.

Selain itu, kegiatan ini juga dilanjutkan dengan sesi desiminasi hasil pelatihan implementasi Kurikulum Merdeka (Kurmer) tahap 2, yang disampaikan oleh Putri Mertia Aristi, guru seni tari di sekolah tersebut. Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih dalam mengenai implementasi kurikulum yang lebih fleksibel dan berbasis pada potensi peserta didik.

Kus Haryadi kemudian memberikan feedback yang sangat konstruktif, memberikan motivasi, serta beberapa saran agar kegiatan Kombel tetap eksis. Ia berharap kegiatan ini dapat terus berkembang dan menjadi bagian dari upaya peningkatan kualitas pendidikan di SMP Muhammadiyah Keling.

“Untuk mewujudkan sekolah yang berkualitas, ada empat hal yang harus diperhatikan. Pertama, sekolah harus berpusat pada peserta didik. Kedua, menciptakan iklim sekolah yang aman dan nyaman. Ketiga, guru-guru harus reflektif, gemar belajar, berbagi, dan berkolaborasi. Keempat, kepemimpinan sekolah harus memiliki visi untuk terus memperbaiki layanan pendidikan secara berkelanjutan,” ujar Kus Haryadi menutup penjelasannya.

Kontributor : Kusnitah
Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE