Jangan Lewatkan! Begini Cara Meneladani Cinta Rasulullah Saw.
PWMJATENG.COM, Jepara – Pada tanggal 12 Rabiul Awal, lahir manusia paling mulia, Nabi Muhammad SAW. Rasulullah dikenal mencintai umatnya tanpa batas, tanpa sedikit pun menyimpan kebencian. Hal ini diungkapkan oleh Nur Rofiq dalam acara pengajian kelompok 3 yang berlangsung di kediaman Triyanto, Senin (16/09/2024 M, 13 Rabiul Awal 1446 H).
Meski diadakan pada malam hari, semangat para jamaah untuk hadir tak surut demi mendengarkan kajian yang bertepatan dengan peringatan Maulid Nabi. “Mari kita balas cinta Nabi Muhammad Saw. dengan meneladani akhlak mulia beliau,” ujar Nur Rofiq kepada para jamaah.
Nur Rofiq menambahkan bahwa meneladani Nabi Muhammad Saw. adalah wujud cinta yang sejati. Dengan menjadikan beliau sebagai idola dan selalu berada di lingkungan orang-orang sholeh/sholehah, kelak kita akan berkumpul bersama di surga Allah. Sebaliknya, jika kita lebih sering bergaul dengan orang yang terjerumus dalam kemunkaran, maka di akhirat nanti kita akan bersama mereka pula.
Baca juga, Direktur Eksekutif MPKU PWM Jateng Resmi Dikukuhkan, Siap Melentingkan Rumah Sakit Muhammadiyah ‘Aisyiyah se-Jawa Tengah!
Selain amal perbuatan selama di dunia, pertolongan di akhirat kelak adalah dengan mendapat syafaat dari Nabi Muhammad Saw. Menurut Nur Rofiq, mencintai Nabi dapat dilakukan dengan cara yang sederhana, yakni menjadikan beliau sebagai teladan utama dalam hidup.
“Dengan cinta yang sepenuh hati kepada Nabi Muhammad Saw., kita berharap memperoleh syafaat beliau di akhirat nanti,” tutup Nur Rofiq, seraya mengajak para jamaah untuk berdoa bersama.
Acara tersebut menjadi pengingat bagi seluruh jamaah tentang pentingnya meneladani akhlak Rasulullah dalam kehidupan sehari-hari sebagai bentuk cinta yang sejati kepada beliau.
Kontributor : Edi Sulton
Editor : M Taufiq Ulinuha