Sampaikan Laporan pada PWM Jateng, PDM Banjarnegara Paparkan Realisasi dan Rencana Kerja
PWMJATENG.COM, Semarang – Setelah sebelumnya PDM Kebumen, PDM Sukoharjo, PDM Temanggung, PDM Rembang, PDM Brebes, PDM Wonogiri, PDM Cilacap, dan PDM Blora, kini giliran PDM Banjarnegara menyampaikan laporan kepada Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Tengah. Dalam silaturahim yang dilaksanakan di Gedung Dakwah Muhammadiyah Jawa Tengah, Semarang, PDM Banjarnegara memaparkan berbagai realisasi dan rencana kerja jangka pendek, menengah, dan panjang, Rabu (4/9/24).
Ketua PDM Banjarnegara Sobri, dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa selama satu tahun semenjak pengukuhan PDM, telah banyak program yang dilaksanakan, di antaranya Raker, Ideopolitor, Rapim, pemberdayaan masyarakat melalui JATAM, dsb.
“Program unggulan PDM Banjarnegara ke depan yakni menguatkan Lazismu dan pengawasan Baitut Tamwil Muhammadiyah (BTM) sehingga apa yang disampaikan Ketua PWM Jawa Tengah, Kiai Tafsir, dapat kita laksanakan,” ucap Sobri.
Adapun saat ini PDM Banjarengara juga sedang melakukan pembangunan Pusat Dakwah Muhammadiyah (Pusdamu) yang bertempat di Jl. KH. Ahmad Dahlan No. 8, Kutabanjarnegara, Banjarnegara.
Baca juga, Tarjih Muhammadiyah: Hiburan, Termasuk Game Online Diperbolehkan Asal Tidak Melanggar Syariat
“Di Pusdamu, kami sudah membangun aula, musala, dan toko juga. Ke depan kita juga akan membangun Pusdamu Tower, yang nantinya ada kantor Lazismu yang representatif, aula untuk pelatihan ataupun seminar, dan kita sediakan kamar-kamar di sana,” imbuh Sobri.
Dengan kehadiran PDM Banjarnegara, Bendahara PWM Jawa Tengah Sofyan Anif mengapresiasi kinerja PDM Banjarnegara. Capaian-capaian target PDM Banjarnegara menurutnya sudah terlihat progresnya, bahkan beberapa sudah hampir tercapai 100%.
“Kemudian yang terkait dengan keuangan, setelah kita hitung kembali terdapat berbagai pemasukan, salah satunya dari Lazismu yang ternyata dalam satu tahun dapat mencapai 4 Milyar Rupiah,” ungkap Sofyan.
Ia menambahkan bahwa potensi yang dimiliki oleh PDM Banjarnegara cukup bagus, maka perlu dilakukan pengembangan Lazismu dan stakeholder lainnya dalam rangka meningkatkan capaian kinerja hingga akhir periode nanti.
“Maka, saya berharap PDM Banjarnegara bisa sering berkoordinasi dengan Lazismu, bahkan menghidupkan kantor layanan di cabang dan ranting,” pungkasnya.
Editor : M Taufiq Ulinuha