Editorial

Kesabaran Tiada Ujung: Strategi Menghadapi Cobaan Hidup dengan Iman dan Takwa

PWMJATENG.COM – Bagaimana cara yang tepat untuk menghadapi kehidupan yang penuh dengan berbagai rintangan ini? Apakah kita perlu bersikap keras dan melawan dunia ini? Apakah kita perlu memberontak terhadap segala problematika dalam kehidupan? Sebagai seseorang yang pernah mengalami berbagai cobaan hidup, saya memiliki pandangan tersendiri tentang hal ini.

Dalam perjalanan hidup saya, berbagai cara telah saya coba untuk mengatasi cobaan. Misalnya, ketika saya diuji oleh seseorang, saya memberontak dengan amarah dan memberi balasan yang sama. Namun, akhirnya, saya hanya merasa menyesal. Saya menciptakan suasana buruk dan mengecewakan orang lain. Penyesalan ini mengganggu pikiran dan aktivitas saya, membuat saya tidak nyaman dalam melakukan apapun.

Mengapa harus disertai dengan amarah? Mengapa tidak bisa diselesaikan dengan kepala dingin? Dari situlah saya mulai mencari cara lain untuk menghadapi problematika hidup. Salah satu cara yang saya jadikan patokan hingga saat ini adalah bersabar. Mengapa sabar? Karena dengan bersabar, kita bisa secara perlahan mengambil langkah selanjutnya dengan bijak.

Beberapa orang berpendapat bahwa orang yang sabar adalah orang yang lemah, yang hanya pasrah dan diam saja saat menghadapi masalah. Namun, pendapat ini keliru. Secara terminologis, sabar berarti menahan lisan dan jiwa dari hal-hal yang merugikan atau tidak baik. Menurut Imam Al-Khawas, sabar adalah keteguhan untuk mengaktualisasikan sebagaimana Al-Qur’an dan sunnah.

Sabar dalam Perspektif Islam

Sabar merupakan salah satu akhlak terpuji yang menjadi pondasi dalam seluruh segi kehidupan manusia. Beberapa perspektif tentang sabar juga termuat dalam firman Allah Swt. dalam Al-Qur’an. Perilaku sabar dapat menjadi penolong dalam kehidupan manusia. Hal ini terlihat dari firman Allah dalam Surah Al-Baqarah ayat 153:

يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوا اسْتَعِيْنُوْا بِالصَّبْرِ وَالصَّلٰوةِ ۗ اِنَّ اللّٰهَ مَعَ الصّٰبِرِيْنَ

Artinya: “Wahai orang-orang yang beriman! Mohonlah pertolongan (kepada Allah) dengan sabar dan salat. Sungguh, Allah beserta orang-orang yang sabar.”

Allah Swt. tidak hanya melimpahkan nikmat-Nya kepada orang-orang beriman, tetapi juga memberikan cobaan hidup yang harus dihadapi. Oleh karena itu, Allah memerintahkan hambanya agar memohon pertolongan hanya kepada-Nya dengan memperkuat keimanan melalui pemahaman Al-Qur’an dan Hadis, menjaga ibadah, serta selalu berdoa meminta bantuan kepada Allah agar dilimpahkan kesabaran.

Baca juga, Mengapa Paham Salafi Mudah Masuk di Muhammadiyah?

Strategi untuk Sabar dalam Menghadapi Cobaan Hidup

Terdapat beberapa strategi yang dapat menuntun seseorang agar bisa sabar dalam menghadapi cobaan hidup:

  1. Merenungi Dosa-Dosa yang Telah Dilakukan
    Merenungi dosa-dosa yang telah kita perbuat bisa membantu kita memahami bahwa cobaan hidup mungkin datang sebagai konsekuensi dari kesalahan kita. Hal ini didukung oleh firman Allah dalam Surah Asy-Syura ayat 30: “Dan apa saja musibah yang menimpa kamu, maka adalah disebabkan oleh perbuatan tanganmu sendiri, dan Allah memaafkan sebagian besar dari kesalahan-kesalahanmu.” Dengan menyadari hal ini, seseorang akan segera luluh dan bertaubat dengan meminta ampunan kepada Allah atas dosa-dosanya.
  2. Meningkatkan Ketakwaan kepada Allah
    Kita harus berupaya menghindari kemaksiatan dan menjalankan semua perintah Allah baik dari segi akhlak, ibadah, dan muamalah. Yakinlah bahwa Allah selalu bersama hamba-Nya dan memberikan cobaan sesuai kemampuan individu. Sebagaimana firman Allah dalam Surah Al-Baqarah ayat 286: “Allah tidak akan membebani seseorang melainkan sesuai kesanggupannya.” Dan dalam Surah Al-Insyirah ayat 6: “Sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan.”
Manfaat Kesabaran

Perilaku sabar memang tidak mudah dilakukan karena mengharuskan kita untuk mengendalikan emosi, tidak marah ketika menghadapi cobaan hidup, serta selalu berpikir positif. Namun, di balik semua itu terdapat hikmah yang bisa dijadikan pelajaran hidup agar kita dapat menjalani kehidupan dengan lebih baik. Kesabaran melalui iman dan takwa dapat menjadi strategi untuk menghadapi segala cobaan hidup dengan lebih tenang dan tabah.

Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE