Lima Pesan Utama untuk Hidup Tenteram dari Ketua LPCRPM PP Muhammadiyah: Jangan Lewatkan Pesan Inspiratif Ini!
PWMJATENG.COM, Jepara – Pengajian Ahad pagi di Masjid At-Taqwa, Jl. Ar Hakim, Jepara, pada 2 Juni 2024, menghadirkan narasumber istimewa, Muhammad Jamaludin Ahmad, Ketua LPCRPM PP Muhammadiyah. Acara ini dipandu oleh Dini Widhyastanti dan pembacaan Al-Qur’an oleh Nisa Khoir, yang didampingi oleh guru pembimbing, Nandria, dari SMA 3 Muhammadiyah Jepara.
Dalam pengajian tersebut, narasumber menyampaikan lima pesan utama yang sangat penting untuk diingat oleh semua jamaah yang hadir. Berikut adalah ringkasan dari lima pesan tersebut:
1. Banyak Bersyukur kepada Allah Swt.
Jamaludin Ahmad menekankan pentingnya bersyukur atas nikmat yang diberikan oleh Allah Swt. “Kita sebaiknya bermata lebah, melihat sesuatu dari sisi positifnya, jangan bermata lalat yang hanya melihat sisi negatifnya, sebab setiap insan punya kelebihan dan kekurangan,” terangnya.
2. Semangat Berbuat Kebaikan dan Beramal dengan Ikhlas
Beliau mengajak jamaah untuk selalu berbuat kebaikan dengan penuh keikhlasan. “Mari memakmurkan masjid Muhammadiyah dengan ikhlas,” ujarnya.
Baca juga, Nilai-nilai Pancasila dan Kelestarian Budaya
3. Mendidik Anak Menjadi Sholeh
Jamaludin menekankan pentingnya mendidik anak-anak menjadi saleh. “Hadir ke pengajian sebaiknya tidak sendirian, tetapi mengajak keluarga, terutama pasangan suami istri, dan jika ada anak di rumah, ajak serta,” jelasnya.
4. Selalu Berhijrah dan Bertaubat
“Sebagai insan, kita harus selalu bermuhasabah agar selalu menuju kebaikan,” tegasnya, mengajak jamaah untuk selalu berusaha berhijrah dan bertaubat.
5. Berislam dengan Sebaik-baiknya
Beliau mengingatkan pentingnya mengamalkan ajaran Muhammadiyah. “Kita amalkan ajaran Muhammadiyah, jangan mengamalkan yang lainnya, karena tuntunan di Muhammadiyah sudah sesuai dengan Munas Tarjih, tidak ada fatwa personal,” tuturnya.
Sebelum mengakhiri pengajian dengan doa, para jamaah diajak untuk menviralkan yel-yel memakmurkan masjid: “Masjid, makmur memakmurkan. Masjid, dari masjid kita bangkit. Masjid, apapun masalahnya, masjid solusinya,” ulasnya.
Setelah jihad pagi, acara dilanjutkan dengan pembinaan LPCR dari cabang dan ranting se-Kabupaten Jepara di aula PDM Jepara.
Kegiatan ini tidak hanya memberikan pencerahan rohani tetapi juga memperkuat ikatan kebersamaan dan semangat untuk terus berbuat baik dalam bingkai ajaran Muhammadiyah. Mari kita jadikan lima pesan ini sebagai panduan untuk hidup lebih tentram dan harmonis.
Kontributor : Deny Ana I’tikafia
Editor : M Taufiq Ulinuha