PWMJATENG.COM, Ponorogo – Acara wisuda selalu menjadi momen yang mengesankan, tetapi kali ini di PPTQ Ahmad Dahlan, momen tersebut dihiasi dengan kehadiran anggota HW Qobilah Khalid Bin Walid yang memberikan pertunjukan mengagumkan.
Sebelum penyerahan ijazah dimulai, suasana tiba-tiba riuh dengan alunan musik dan tepukan tangan antusias. Para hadirin terkejut melihat anggota HW berbaris rapi mengenakan seragam khas mereka.
Dengan teratur, formasi HW mulai bergerak, mengiringi irama musik dengan berbagai gerakan yang penuh semangat dan kekompakan, dari hormat, langkah tegap, hingga formasi yang menarik.
Selain formasi baris-berbaris, Qobilah HW juga memperagakan kemahiran dalam bermain semapor. Gerakan lincah dan terampil itu mendapat tepuk tangan meriah dari para hadirin.
Baca juga, Muhammadiyah: Iduladha 2024 Jatuh pada 17 Juni
Salsabila Wulandari, Penanggung Jawab HW, menjelaskan bahwa kehadiran HW bertujuan untuk memeriahkan suasana dan memberikan inspirasi kepada para lulusan. “HW memiliki nilai-nilai kepemimpinan, kemandirian, dan kerja sama yang sesuai dengan semangat wisuda,” ungkapnya.
Pertunjukan memukau dari Qobilah Khalid bin Walid ini berhasil mencuri perhatian dan memberikan kenangan tak terlupakan bagi para lulusan di hari kelulusan mereka. Sebuah momen yang membanggakan dan mengesankan untuk dikenang.
Kontributor : Wanda Nabila Ma’wadah
Editor : M Taufiq Ulinuha