PWMJATENG.COM, Surakarta – PSAT Tahun Pelajaran 2023/2024 di SD Muhammadiyah 1 Solo (SD Muh 1 Solo) menjadi momen kreatifitas yang luar biasa! Sebanyak 130 siswa kelas VI ABCD berkolaborasi dalam membuat patung aksi dari kertas atau koran bekas pada Selasa (30/4/2024), menunjukkan kemampuan mereka dalam asesmen berbasis proyek.
Imam Priyanto, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum SD Muhammadiyah 1 Solo, menjelaskan bahwa asesmen ini bertujuan untuk mengembangkan kemampuan psikomotorik peserta didik sesuai dengan bakat dan minat mereka. Asesmen berbasis proyek juga merupakan bagian dari Kurikulum Merdeka yang menekankan aktifitas yang menggerakkan siswa untuk belajar dengan lebih aktif.
Proses pembuatan patung dimulai dari rumah, dengan pembuatan bubur kertas sebagai langkah awal dan kerangka tubuh patung yang disiapkan sebelumnya. Guru kelas VI, Annida Lathifa Riandy Putri, menjelaskan bahwa kolaborasi antara sekolah, masyarakat, dan keluarga menjadi kunci keberhasilan dalam asesmen ini.
Baca juga, Mengkaji Keunggulan Bahasa dan Sastra Al-Qur’an
Anak-anak didorong untuk berkreasi dan mengekspresikan ide-ide inovatif mereka. Panduan yang diberikan mencakup langkah-langkah detail mulai dari persiapan alat dan bahan hingga pembentukan patung yang rapi dan kuat. Proses pembuatan melibatkan penggunaan lem, kawat lentur, dan kertas atau koran sebagai bahan utama.
Dengan penuh semangat, siswa-siswi SD Muhammadiyah 1 Solo menyelesaikan karya-karya mereka tepat waktu. Hasil akhirnya memukau dan menunjukkan potensi kreatif serta kemampuan teknis yang luar biasa.
Annida Lathifa Riandy Putri juga menggarisbawahi bahwa siswa diberikan kebebasan untuk berkreasi sesuai dengan ide-ide mereka sendiri. Hal ini memicu perkembangan kemampuan berpikir kritis dan kreatifitas yang menjadi nilai tambah dalam pendidikan.
Kontributor : Jatmiko
Editor : M Taufiq Ulinuha