BeritaKabar Daerah

Sensasi Pengabdian! Dua Dosen Uniba Gelar Program Inspiratif di Langgar Taqorrub

PWMJATENG.COM, Surakartaย โ€“ย Universitas Islam Batik (Uniba) Surakarta menggelar program pengabdian masyarakat yang menarik di Langgar Taqorrub Banyuanyar Banjarsari, Senin (1/4). Kegiatan ini dipimpin oleh dua dosen, yaitu Sitti Mukarromah dan Sri Purwati, yang menghadirkan Standardisasi Daโ€™i Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat Dwi Jatmiko.

Acara pengabdian masyarakat ini berupa penyuluhan yang berjudul “Penguatan Ekonomi Melalui Literasi Al-Qur’an” dan diadakan pada Senin Malam (1/4/2024) mulai pukul 19.00 hingga 22.15. Acara ini dihadiri oleh puluhan jamaah yang antusias.

Dalam penyuluhan, Sitti Mukarromah menjelaskan pentingnya penguatan ekonomi masyarakat melalui peningkatan literasi Al-Qur’an. Ia menyampaikan bahwa konsep ini mengacu pada pemahaman dan nilai-nilai Al-Qur’an untuk memperkuat ekonomi masyarakat. Salah satu langkah pertama adalah mengajak masyarakat untuk membaca Al-Qur’an dengan memahami pesan-pesan ekonomi yang terkandung di dalamnya.

Dalam Al-Qur’an, terdapat nilai-nilai ekonomi yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Misalnya, tentang kehalalan jual beli dan larangan riba, zakat dan sedekah, pendidikan dan literasi Al-Qur’an, etika bisnis dan keuangan, serta peningkatan kewirausahaan berbasis Al-Qur’an.

Baca juga, Apa Itu Qadha dan Fidyah? Bagaimana Cara Menunaikannya?

Sitti Mukarromah juga menekankan bagaimana Al-Qur’an memberikan petunjuk dalam mengentaskan kemiskinan dan memperkuat ekonomi masyarakat. Selain itu, ia menyampaikan bahwa penguatan ekonomi melalui literasi Al-Qur’an bukan hanya tentang pemahaman ajaran agama, tetapi juga penerapannya dalam kehidupan sehari-hari, termasuk dalam aspek ekonomi dan bisnis.

Program ini juga melibatkan Standardisasi Daโ€™i MUI Pusat Dwi Jatmiko dalam salat isya dan tarawih berjamaah serta majelis ilmu nuzulul qurโ€™an gapai lailatul qadar. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan literasi Al-Qur’an masyarakat sehingga mereka dapat memahami prinsip-prinsip Ekonomi Islam yang terkandung di dalamnya.

Dengan meningkatnya literasi Al-Qur’an, diharapkan masyarakat dapat menerapkan prinsip-prinsip ekonomi yang Rabbani. Khatam Al-Qur’an di bulan Ramadan juga dianggap sebagai ladang amal kebaikan karena bulan ini merupakan waktu di mana Al-Qur’an diturunkan sebagai petunjuk bagi manusia.

Kontributor : Dwi Jatmiko
Editor :ย M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE