Perkemahan Gabungan Pengenal Penghela Kwarda Brebes
PWMJATENG.COM, BREBES – Perkemahan Tamu Pengenal-Penghela dan Ujian Kenaikan Tingkat ( Purwa, Madya, Utama & Taruna melati 1 ) Qobilah Terpadu KH. Mas Mansur Wanasari, Brebes dilaksnakana pada 30 september sampai 2 oktober
Seluruh kader Hizbul Wathan Qobilah MBS Wanasari diuji pada pelaksanakan kegiatan perkemahan Tamu Pengenal-Penghela dan Ujian Kenaikan Tingkat ( Purwa, Madya, Utama & Taruna melati 1 ) tanggal 30 September sampai 2 oktober yang terdiri dari tingkat pengenal dan penghela. Materi yang diuji meliputi keIslaman dan kemuhammadiyahan’ kepanduan Hizbul Wathan’ serta tehnik kepanduan yg disesuaikan dengan tingkatannya masing – masing
Uji kenaikan tingkat sangat penting dilaksanakan sebagai upaya bina diri Pandu supaya lebih siap dan tangguh dalam menghadapi berbagai tantangan masalah dilingkungan saat ini, dan juga untuk meningkatkan kompetensi pandu HW sekaligus evaluasi dari penguasaan materi yg sudah diterapkan pada latihan rutin mingguan.
Dukungan Pimpinan Qobilah dan juga wali pandu juga sangat antusias, diantaranya atribut seragam kelengkapan pandu yang dalam waktu singkat segera disesuaikan. Harapannya mudah mudahan Qobilah MBS Wanasari bisa menjadi contoh untuk Qobilah dikwarda Brebes untuk bersemangat lagi dalam kegiatan pengkaderan.
Kegiatan perkemahan ini juga bertujuan dalam rangka menyiapkan dan membina anak, remaja, pemuda yang memiliki aqidah, mental dan fisik, berilmu dan berteknologi serta berakhlaq karimah dengan tujuan untuk terwujudnya pribadi muslim yang sebenar-benarnya dan siap menjadi kader Persyarikatan, Umat, dan Bangsa