Kabar Daerah

LPB-MDMC Pati Akan Melakukan Bantuan Kepada Warga Yang Terkena Bencana Banjir

PWMJATENG.COM, PATI – Minggu (21/2/21). Muhammadiyah Pati yang melalui Lembaga Penanggulangan Bencana atau dikenal Muhammadiyah Disaster Management Center (LPB-MDMC) melakukan daring zoom meeting bersama elemen Muhammadiyah dan relawan. Ahmad Dawam selaku Ketua LPB-MDMC Pati menyampaikan tentang, dalam rangka rehabilitasi dan rekonstruksi pasca banjir, LPB Muhammadiyah Pati sedang melakukan pengkajian dan penghitungan kerugian warga terdampak akibat bencana banjir yang baru saja berlangsung selama dua pekan terakhir.

“LPB-MDMC Pati bekerjasama dengan lembaga keuangan Lazismu membentuk tim kaji cepat Rehabilitasi dn Rekontruksi. Hal tersebut dilakukan sebagai wujud kepedulian persyarikatan dalam meringankan beban warga terdampak,” kata Dawam.

Taufiq selaku sekretaris Muhammadiyah Pati menanggapi rencana dari LPB-MDMC Pati dalam acara rangka tanggap darurat berupa rehabilitasi/rekonstruksi pasca bencana banjir di beberapa wilayah di Pati. Saat ini MDMC sedang merancang bentuk bantuan yang tepat untuk korban yang sedang terkena banjir agar memiliki semangat setelah berminggu-minggu di tengah banjir yang melanda di beberapa wilayah.

Berupa bantuan selama tanggap darurat MDMC dan relawan pasca bencana lebih mengedepankan protokol kesehatan sebagai wujud keteladanan dalam melawan pandemi covid-19, yang menurut hasil evaluasi rapat tersebut hal ini sangat penting di tengah pandemi.

“Janganlah lengah di tengah pandemi ini hanya gara-gara semangat membantu tapi lupa prokes,” pujar Taufiq selaku sekretaris Muhammadiyah Pati.

Tim tanggap darurat terdiri dari berbagai unsur diantaranya LPB-MDMC, Satgas Tanggap Bencana Muhammadiyah, Tim Medis RS. Fastabiq Sehat PKU Muhammadiyah, Majelis Tabligh, dan Korbid PDM Pati.

“Ditulis oleh Jurnalis Magang – M. Kausar Abadi”

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tidak bisa menyalin halaman ini karena dilindungi copyright redaksi. Selengkapnya hubungi redaksi melalui email.

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE