Berita

SSR TB Care Aisyiyah Wonosobo Berikan Bantuan Tambahan Nutrisi untuk Pasien TBC Kurang Mampu

PWMJATENG.COM, WONOSOBO – Dalam rangka memperingati hari TBC Sedunia / TB DAY 2020, SSR TB Care ‘Aisyiyah Wonosobo mebagikan paket tambahan nutrisi bagi Pasien TBC kurang mampu yang tersebar di penjuru Kab Wonosobo pada hari Senin 20 April 2020. Tema TB DAY tahun ini adalah ‘Bersama menuju eliminasi TBC dan melawan Covid 19″ maka dengan spirit tersbut organisasi ‘Aisyiyah berusaha sebisa mungkin membantu para pasien TB yang sedang dalam masa pengobatan ini dan juga terdampak dari segi perekonomian mereka karena pendemi Covid 19 telah menghambat mata pencaharian masyarakat.
Sejak tahun 2016 hingga sekarang, SSR TB Care ‘Aisyiyah Wonosobo telah bekerja keras melalui kader kader TB nya dengan cara sosialisasi informasi TB, mengunjungi rumah Pasien TB dengan melakukan Investigasi Kontak, merujuk terduga TB, hingga mendampingi pasien TB sampai sembuh.
Di tahun 2020 ini menjadi sangat berat dikarenakan, di tengah pendemi wabah Covid 19 pergerakan kader menjadi sangat terbatas untuk menjangkau masyarakat terduga TB dan juga para pasien TB yang kurang mampu menjadi semakin menderita karena harus menanggung 2 beban, yaitu beban pengobatan TB selama 6 bulan dan juga beban secara ekonomi.
” Saya mendapat banyak sekali laporan dari para kader TB bahwa pasien TB kurang mampu yang didampingi oleh kader kami kondisinya semakin memprihatinkan , mereka harus menjaga stamina , minum obat secara teratur selama 6 bulan, namu mereka tidak bisa bekerja, dagangan mereka menjadi sangat sepi karena wabah Covid 19 dan untuk memenuhi kebutuhan sehari hari sangat susah. Maka kami dari SSR TB Care ‘Aisyiyah tergerak untuk memberikan tambahan nutrisi bagi pasien TB yang kurang mampu. Semoga bantuan kami bisa bermanfaat bagi pasien TBC” pungkas Koordinator SSR, Khairul Basyarie.
Kegiatan ini diawali dengan sambutan dan pengarahan oleh ketua Pimpinan Daerah ‘Aisyiyah, Hj. Siti Ngaisah di kantor Pimpinan Daerah Muhammadiyah – ‘Aisyiyah Wonosobo dan para kader langsung mengantarkan paket ke rumah rumah pasien TBC di penjuru Kab Wonosobo. Sebagi informasi bahwa kader TB ini adalah volunteer yang berasal dari kader kader desa dan juga masyarakat yang peduli terhadap kesehatan terutama TBC. (*)

Aji Rustam

Jurnalis MPI PWM Jateng, Wartawan Seniour TribunJateng

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE