Berita

PPMP UMP Luncurkan Game Edukasi

PWMJATENG.COM, PURWOKERTO – Hampir sebagian besar anak muda Indonesia merupakan pemain game online. Hal ini menjadikan game virtual internet berkembang pesat. Namun ribuan game yang dapat  diakses, baik melalui komputer maupun telepon seluler tersebut hanya sedikit yang dapat memberikan nilai edukatif. Melihat fenomena tersebut, Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) sebagai perguruan tinggi yang mengedepankan pendidikan modern dan teknologi tinggi telah mengembangkan media pembelajaran berupa game yang mempunyai nilai edukatif yang tinggi.

Bertempat di Halaman Rektorat UMP, Rabu (10/1/2018) Pusat Pengembangan Multimedia Pembelajara (PPMP) FKIP UMP meluncurkan virtual game edukasi. Malik Muhammad salah seorang tim PPMP mengatakan bahwa PPMP telah mengembangkan game-game edukasi untuk sekolah dasar dan menengah pertama.

“Saat ini ada enam game yang siap diluncurkan oleh PPMP kepada masyarakat khususnya kepada siswa sekolah dasar dan sekolah menengah pertama kelas tujuh mata pelajaran biologi dan matematika,” ungkapnya

Lebih lanjut, ia menjelaskan dalam game-game tersebut mengambil tokoh-tokoh lokal Indonesia, seperti Bawor, Azzam dan Khaila sebagai ikon game.

“Bawor Adventur misalnya, ia kami ambil dari kearifan lokal yaitu Bawor sebagai ikon Banyumas. Selain itu, tentu di dalam game yang kami kembangkan tersebut ada muatan nilai-nilai dan prinsip-prinsip ecara islami yang tidak bisa dilepaskan dari jari diri UMP sebagai kampus Muhammadiyah,” ungkap dosen matemtika itu.

Proses untuk mendapatkan game-game tersebut nantinya sangat mudah, hanya dengan mengakses website resmi UMP, yaitu ump.ac.id.

“Semua game telah terpasang dengan kapasistas game  sangatlah ringan sehingga dapat diakses dengan cepat, tentunya di website resmi yaitu ump.ac.id,”

Kedepan PPMP FKIP UMP telah siap mengembangkan seri lanjutan game-game yang telah ada. Ini tentu dapat memberikan dampak besar bagi dunia pendidikan Indonesia. Dengan materi pembelajaran yang menyenangkan dan aplikatif akan mudah diterima oleh siswa.

“Sejalan dengan visi PPMP UMP, menjadi pusat multimedia pembelajaran yang berbasis pada digital education center dan untuk satu tahun ini sudah ada 11 game yang dirilis serta di publis. Ini bentuk komitmen UMP  yang akan selalu menjadi yang terdepan dalam mewujudkan cita-cita pendidikan Indonesia yang berkualitas,”

Sementara itu, Rektor UMP Dr. H. Syamsuhadi Irsyad M.H menyambut baik dengan hadirnya game edukasi yang dikembangkan oleh PPMP tersebut.

“Ini menjadi kabar baik yang patut kita syukuri. Game edukasi memberikan jawaban minimnya permainan yang memiliki nilai pendidikan. Saya harap tidak berhenti sampai di sini, terus kembangkan,” katanya. [asr/tgr]

Aji Rustam

Jurnalis MPI PWM Jateng, Wartawan Seniour TribunJateng

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE