AUMBerita

UMS Terima Studi Tiru UM Palopo Terkait Pusat Karir dan Alumni

PWMJATENG.COMSURAKARTA (3/11/2025) — Universitas Muhammadiyah Palopo (UM Palopo) melakukan studi tiru ke Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) membahas pengelolaan Pusat Karir dan Hubungan Alumni (PKHA) di Ruang Sidang Rektorat, Gedung Induk Siti Walidah.

Rombongan UM Palopo berdiskusi tentang strategi pengembangan pusat karir, pelaksanaan tracer study, program pembinaan karir, serta penguatan jaringan alumni agar layanan karir lebih efektif dan berkelanjutan.

Kunjungan disambut Wakil Rektor III UMS, didampingi Kepala LP3A, serta Pimpinan PKHA UMS beserta jajarannya. Pertemuan membahas praktik baik UMS dalam pemetaan kompetensi lulusan, kolaborasi industri, hingga pemanfaatan data alumni untuk perbaikan kurikulum.

Baca Juga:

Wakil Rektor III UMS, Dr. Mutohharun Jinan, M.Ag., mengapresiasi agenda studi tiru dan menekankan pentingnya sinergi antar-PTM.

“Melalui kegiatan studi tiru seperti ini, kita dapat saling belajar dan memperkuat sinergi dalam membangun sistem pembinaan karir yang berkelanjutan bagi mahasiswa dan alumni,” ujarnya.

Perwakilan UM Palopo, Dr. Abdul Kadis, M.Psi., Cas. psy., menyampaikan bahwa kunjungan ini menjadi bagian dari penguatan lembaga pusat karir di UM Palopo agar mampu meningkatkan kesiapan kerja lulusan serta membangun jejaring alumni yang solid.

Studi tiru diakhiri dengan sesi tanya jawab, pertukaran cenderamata, dan peninjauan langsung ke ruang kerja PKHA UMS. Kedua pihak membuka peluang kerja sama lanjutan untuk pengembangan program pusat karir yang adaptif terhadap kebutuhan dunia kerja.

Kontributor: Fika
Editor: Al-Afasy

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE