AUMKabar Daerah

LKSA Muhammadiyah Samsah Kudus Melaksanakan Peresmian Gedung Baru

PWMJATENG.COM, Kudus – Lembaga Kesejahteraan Sosial dan Anak (LKSA) Muhammadiyah Samsah Kudus kini memiliki gedung baru dan telah diresmikan oleh Prof Dr. H. Abdul Mu’ti, M Ed. di halaman gedung baru LKSA Muhammadiyah Samsah Kudus (20/03/2022).

Acara peresmian ini dihadiri oleh sekretaris umum PP Muhammadiyah Prof. Dr. H. Abdul Mu’ti M.Ed, Ketua PDM Kudus Dr. H. Achmad Hilal Majdi. M.Pd, Ketua MPS Muhammadiyah Kudus Ali Zamroni, S.Pd,M.Pd, anggota DPRD Kab Kudus, Kepala Desa Singocandi serta jajaran ortom muhammadiyah.

Gedung lantai 1 LKSA Muhammadiyah Samsah Kudus yang diresmikan ini telah selesai dibangun dalam jangka waktu 1 tahun 6 bulan. LKSA Muhammadiyah Samsah Kudus memiliki jumlah anak asuh yatim dan piatu sekitar 40 anak mulai dari tingkat Sekolah dasar hingga Menengah Atas.

“Dalam jangka 1 tahun 6 bulan gedung lantai satu sudah terbangun” ucap Sugiyanto ketua LKSA Muhammadiyah Samsah Kudus.

Baca juga, Gelar Sekolah Politik Muhammadiyah (SPM), Boyolali Siap Ambil Alih Kursi 2024

Hilal Majdi selaku ketua PDM Kudus menyampaikan pimpinan daerah muhammadiyah kudus telah menyiapkan program pendidikan tinggi untuk anak yatim dan piatu terutama untuk LKSA Muhammadiyah Samsah Kudus sehingga harapannya adalah anak yatim piatu tidak hanya berhenti ditingkat SMA saja namun mampu sampai ke perguruan tinggi.

“PDM juga menyiapkan program pendidikan tinggi. Ada program yang bisa diperuntukkan untuk anak yatim piatu.” Ucap Hilal Majdi dalam sambutannya.

Sekretaris umum pimpinan pusat muhammadiyah menyampaikan apresiasi atas berbagai capaian terkait dengan LKSA ini. ada hal yang masih perlu ditingkatkan yaitu berkaitan dengan pengasuhan anak yatim dan piatu untuk lebih menjadi pemahaman bersama.

“Ketika masuk ke pintu gerbang tadi melihat, menurut saya sangat bagus untuk ukuran LKSA. Tentu saja saya mengapresiasi” Ucap Prof. Dr. H. Abdul Mu’ti. (mtu)

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE