Berita

Lazismu Tasyarufkan Beasiswa Mentari Rp 22,5 Juta

PWMJATENG.COM, Magelang – Lembaga Amil Zakat Infaq Sodaqoh Muhammadiyah (Lazismu) Kota Magelang kembali mentasyarufkan amanah umat, Jumat (26/06/20). Kali ini Lazismu mentasyarufkan program Beasiswa Mentari senilai Rp. 22.500.000,- kepada SMA Muhammadiyah 1 Alternatif (Mutual) Kota Magelang.

“Sesuai dengan Indikator Kinerja Layanan (IKAL) Lazismu ditahun 2020 ada 2 program beasiswa yaitu mentari untuk jenjang pendidikan SMP/SMA/SMK. Sedangkan yang ke-2 beasiswa Sang Surya diperuntukkan para mahasiswa (sarjana)”, jelas Andi Triyanto selaku Ketua Lazismu Kota Magelang.

Lebihlanjut, Andi menambahkan bahwa ditahun 2020 Lazismu memberikan 6 Beasiswa Mentari di SMA Muhammadiyah 1 Alternatif (Mutual) Kota Magelang.

“Program beasiswa merupakan bagian dari kepedulian Lazismu kepada para siswa yang kurang mampu dan mempunyai niat belajar yang kuat. Kita juga targetkan para siswa untuk terus meningkatkan prestasinya. Hal ini menjadi jembatan mereka dalam meraih mimpi dan cita-cita mereka”, terangnya.

Ujar Andi, nantinya para penerima beasiswa selalu dipantau dan akan ada pembinaan khusus. Sehingga beasiswa tersebut tepat sasaran.

“Selain target prestasi akademis, para penerima beasiswa dikader sebagai santri tahfidz yang dibina melalui griya Tahfiz Lazismu”, kata pria kelahiran Solo.

Icuk Salabiyati selaku Kepala SMA Mutual menyampaikan terimakasihnya kepada Lazismu Kota Magelang yang telah bersinergi untuk memberikan program beasiswa.

“Tentu ini sangat bermanfaat bagi para penerima beasiswa. Kami mewakili sekolah dan wali siswa, mengucapkan terimakasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada Lazismu”, katanya saat penyerahan beasiswa dan penandatanganan kontrak beasiawa di ruang sidang SMA Mutual Kota Magelang.

Anis salah satu diantara penerima beasiswa merasa bersyukur dengan adanya beasiawa tersebut. Pasalnya, dirinya bisa melanjutkan sekolah untuk meraih cita-cita meski harus bertarung dalam seleksi.

“Orang tua saya hanya petani. Beasiswa Lazismu ini tentu membantu orang tua saya dalam mengantarkan anaknya di bangku pendidikan”, paparnya setelah menandatangani kontrak beasiawa.

Aji Rustam

Jurnalis MPI PWM Jateng, Wartawan Seniour TribunJateng

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tidak bisa menyalin halaman ini karena dilindungi copyright redaksi. Selengkapnya hubungi redaksi melalui email.

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE