PWMJATENG.COM, Pekalongan – Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan (UMPP) menggelar Workshop Implementasi Kurikulum Outcome Based Education (OBE) di Ruang Rapat II Lantai 3 Gedung Rektorat UMPP, Rabu (8/1/25). Workshop ini diikuti oleh para dosen dari empat program studi, yakni Sarjana Farmasi, Diploma Tiga Keperawatan, Sarjana Manajemen, dan Sarjana Teknik Mesin. Acara ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas lulusan agar lebih siap menghadapi tantangan dunia kerja.
Kurikulum OBE merupakan metode pendidikan yang berorientasi pada hasil, dirancang untuk fleksibel dan mampu merespons kebutuhan industri serta masyarakat. Dengan pendekatan ini, materi pembelajaran dapat disesuaikan dengan perkembangan terkini, menjaga relevansi dan efektivitas program studi.
“Implementasi kurikulum OBE bertujuan untuk menghasilkan lulusan yang memiliki pengetahuan dan keterampilan unggul, serta mampu bersaing di dunia kerja dengan kompetensi yang terukur,” ujar Mokhamad Arifin, Wakil Rektor I UMPP.
Baca juga, Indonesia Emas, Ekologi Islam, dan Transformasi Budaya
Para dosen yang hadir tampak antusias mengikuti setiap sesi workshop. Diskusi mendalam mengenai tantangan dan peluang penerapan kurikulum OBE menjadi sorotan utama. Selain itu, peserta juga mempelajari cara menyusun Rencana Pembelajaran Semester (RPS) berbasis OBE secara baik dan benar. Penekanan pada penggunaan teknologi dalam menunjang implementasi kurikulum ini menjadi poin penting yang dibahas.
Salah satu peserta, Ainun Muthoharoh, dosen Sarjana Farmasi, menyampaikan harapan positifnya. “OBE bertujuan agar mahasiswa lebih terarah dan terukur serta mendapatkan kompetensi yang sama. Misalnya, ketika dosen membuat soal, harus sesuai dengan kurikulum dan RPS. Dengan adanya workshop ini, harapannya para kaprodi memahami kurikulum OBE dan mampu menjalankannya,” ungkapnya.
Workshop ini menegaskan komitmen UMPP dalam berinovasi di bidang pengajaran dan keterampilan. Implementasi kurikulum OBE diharapkan memperkuat kualitas pendidikan di UMPP, menciptakan lulusan yang tidak hanya berpengetahuan, tetapi juga memiliki keterampilan praktis yang relevan dengan kebutuhan zaman.
“Kami optimis, melalui penerapan kurikulum OBE, lulusan UMPP akan lebih percaya diri dan siap bersaing di dunia kerja. Kompetensi mereka akan terukur dan relevan dengan kebutuhan industri,” tambah Mokhamad Arifin.
Kontributor : Humas UMPP
Ass Editor : Ahmad; Editor : M Taufiq Ulinuha