Sekilas Muktamar

Cek Kesiapan Penyelenggaraan Muktamar, Panitia Gelar Apel Kesiapan Muktamar

PWMJATENG.COM, Surakarta – Perhelatan Muktamar Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah ke 48 sudah kian dekat. Rencananya Muktamar akan diselenggarakan di Solo, Jum’at-Ahad (18-20/11). Serangkaian persiapan dan agenda Semarak Muktamar digalakkan oleh panitia, salah satunya Apel Kesiapan Muktamar yang digelar di Lapangan Parkir Stadion Manahan Solo, Sabtu (1/10).

Menurut informasi dari panitia, Apel Kesiapan Muktamar diikuti 1000 peserta yang terdiri dari unsur TNI, Polri, Organsasi Otonom Muhammadiyah (Ortom), serta para tamu undangan lainnya.

Hadir secara langsung pada kegiatan ini, Walikota Surakarta Gibran Rakabuming Raka, Kapolresta Surakarta, Dandim Kota Surakarta, Forkopimda, PP Muhammadiyah, Ketua PWM Jawa Tengah Dr. KH. Tafsir, M.Pd. beserta jajaran, Ketua PWA Jawa Tengah Dra. Ummul Baroroh, M.Ag. beserta jajaran, pimpinan Ortom tingkat wilayah, Panitia Muktamar, dan para tamu undangan.

Apel Kesiapan Muktamar diawali dengan Parade Kendaraan Operasional Muhammadiyah, yang terdiri dari Mobil Komando MDMC, Mobil Komando KOKAM, Ambulance MDMC, Ambulance Lazismu, Ambulance RSM/A, Truck Dapur Umum dan Truck Air Bersih. Total terdapat 130 armada yang ikut berpartisipasi dalam parade ini.

Sebelum apel berlangsung, para tamu undangan dan peserta apel disuguhi pertunjukan seni bela diri Tapak Suci Putra Muhammadiyah di depan tamu undangan dan peserta apel. Sebanyak 45 anggota Tapak Suci Putra Muhammadiyah dari UMS, UNS, dan beberapa anggota dari Karanganyar.

Baca juga, Ratusan Penerima Tamu Terlatih Akan Sambut Peserta Muktamar Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah ke 48

Rektor Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) Prof. Dr. Sofyan Anif, M.Si. mengatakan bahwa Apel Kesiapan Muktamar ini diselenggarakan untuk mengecek kesiapan penyelenggaraan Muktamar sekaligus sebagai syiar, khususnya untuk warga Solo.

“Melalui apel ini kami ingin menunjukkan betul-betul siap menyelenggarakan Muktamar dan kami juga ingin menunjukkan persiapan yang dilakukan untuk Muktamar,” kata Sofyan.

Untuk mendukung keamanan dan kondusifitas apel, panitia menurunkan ratusan personil KOKAM, Tapak Suci, Hizbul Wathan hingga Tim Kesehatan dari RS PKU Muhammadiyah Surakarta, RS PKU Muhammadiyah Delanggu, RS PKU Muhammadiyah Selogiri, RS PKU Muhammadiyah Sukoharjo, RS PKU Muhammadiyah Prambanan dan RS PKU Muhammadiyah Karanganyar didukung Relawan Kesehatan dari UM Surakarta, UM Klaten, ITS PKU Muhammadiyah Surakarta dan Universitas ‘Aisyiyah Surakarta.

Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ke-48 sendiri sedianya akan digelar di Gedung Edutorium dan Gor Kampus 2 UMS. Adapun pembukaan Muktamar akan dilangsungkan di Stadion Manahan. Muktamar ini rencananya akan dibuka oleh Presiden Joko Widodo dan akan ditutup oleh Wakil Presiden Ma’ruf Amin.

Dalam Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ke-48, diperkirakan jutaan orang akan mengunjungi Solo. Sehingga hal tersebut diharapkan akan berimbas pada ekonomi di Solo Raya. (Ulinuha/MPI)

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE