Majelis Lembaga

Upayakan Zona Hijau, Lazismu Jawa Tengah adakan Turba Pendampingan ke Daerah

PWMJATENG.COM, Brebes – Bertempat di kantor Lazismu Daerah Kabupaten Brebes, Lazismu Jawa Tengah adakan Turba Pendampingan Zona Hijau untuk Lazismu Pekalongan Raya pada 20 Mei 2022.

Turut Hadir Dalam Kegiatan yakni Agus Alwi Mashuri selaku Manajer Teritori Lazismu Jawa Tengah didampingi Atthariq Faishal Hairuddin selaku staff Teritori Lazismu Jawa Tengah, turut diundang juga dari Lazismu Daerah Manajer Lazismu se Pekalongan Raya yang meliputi Daerah Batang, Pekalongan, Kota Pekalongan, Brebes, Tegal, Kota Tegal, dan Pemalang

Dalam pendampingan Lazismu Jawa Tengah yang diwakili oleh Divisi Teritori menyampaikan beberapa hal yang muaranya untuk ikhtiarkan Zona Hijau di tahun 2022 yang diantarnya adalah : Iku Ikal, Standarisasi Daerah Hijau, Target Wilayah dan Breakdown RAB.

Baca juga, H. Fathin Hamam, S.Sos. : Halalbihalal Memiliki Makna Mengurai Benang yang Kusut

Agus Alwi Mashuri selaku Manajer Teritori Lazismu Jawa Tengah menuturkan “Pendampingan ini menjadi ikhtiar kita bersama dalam mengarungi perjuangan sampai akhir tahun 2022, harapannya dengan adanya pendampingan rutin ini kita akan membuat kita selalu teringat akan apa yang harus dan belum dilaksanakan oleh masing-masing Daerah”

Sementara Atthariq Faishal Hairuddin selaku Divisi Teritori Lazismu Jawa Tengah juga menyampaikan, “Semoga pendampingan ini sedikit banyaknya bisa memberikan kebermanfaatan untuk Lazismu Daerah, upaya saling bertukar informasi, berdiskusi menjadi modal kita untuk lebih baik lagi.”

Kontributor : Syamsudin
Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE