Teknik Sipil Juarai Physics Volley Cup 2017
PWMJATENG.COM, Purworejo – Setelah menyelesaikan permainan yang sengit ketat melawan Tim Voli Pend. Teknik Otomotif B pada partai puncak final, akhirnya Tim Voli Teknik Sipil mengakhiri pertandingan dengan meraih point 3-0 atas lawannya tersebut dan dinyatakan menjadi juara 1 dalam turnamen Physics Volley Cup 2017 dan diikuti Tim Voli Teknik Otomotif B, Senin (8/5/17).
Turnamen voli yang digelar oleh Himpunan Pendidikan Fisika initelah berlangsung sejak 3 hari lalu ini, ditutup dengan penyerahan apresiasi hadiah kepada juara 2 oleh Ketua panitia Nanang Fachrudin dan juara 1 oleh Ketua Himpunan Pendidikan Fisika Rizkiani Maghfirotun Istiqomah yang disaksikan oleh seluruh penonton dan pendukung masing-masing di tengah lapangan Voli CPM Kodim 07/08 Purworejo.
“Terima kasih kepada semua pihak yang turut berpartisipasi dalam turnamen kali ini baik mendukung terlaksananya kegiatan maupun seluruh peserta yang telah berkesempatan bertanding dalam turnamen ini. Semoga tahun depan terlaksana kembali dengan semakin semarak turnamen volinya dan semakin mempererat jalinan silaturahmi antar mahasiswa lintas program studi yang berada di Universitas Muhammadiyah Purworejo serta mengasah minat bakat mahasiswa dalam bidang olahraga bola voli,”ungkap Nanang Fachrudin Ketua Panitia mewakili Ketua Program Studi.
Dalam turnamen kali ini disampaikan hadiah berupa tropi untuk masing-masing juara serta uang pembinaan Rp 700.000 untuk juara 1 dan Rp Rp 500.000 untuk juara 2. (AKHMAD MUSDANI)