Berita

Sudirman Said: Terima Kasih Warga Muhammadiyah Jawa Tengah

PWMJATENG.COM, SEMARANG – Pasca Lebaran, Pimpinan Wilayah Muhammadiyah adakan halal bi halal di kediaman salah satu anggota pleno PWM Jateng, Shofa Chasani di Kota semarang. Sebagai upaya untuk menjalin silaturrahim dan mengakrabkan keluarga pleno PWM beserta karyawan staf PWM jateng, acata tersebut digelar rutin setahun sekali pasca lebaran dengan lokasi bergantian di anggota pleno PWM.

Acara tersebut di isi tausiyah oleh Hasan Asyari Ulama’i, dosen ilmu hadits UIN Walisongo semarang sekaligus wakil ketua PWM Jateng. Dan ditengah acara tiba- tiba hadir calon gubernur Sudirman said yang datang secara mendadak, dikarenakan tidak ada dalam agenda acara. Namun Sudirman said tetap disambut dengan hangat oleh segenap hadirin dan dipersilakan untuk tampil berbicara di depan.

Dalam sambutannya, Sudirman Said menyampaikanTerima Kasih sebesar-besarnya kepada warga Muhammadiyah di Jawa Tengah atas dukungan dan doa restunya
“Melalui forum ini saya ingin menyampaikan terima kasih kepada keluarga besar Muhammadiyah di Jawa Tengah, langsung maupun tidak langsung pasti memberi kontribusi yang sangat besar kepada pencapaian yang bahkan publik nasional tidak menduga sampai selevel itu karena lembaga survey yang sejak awal meneror kita dengan jatah (survey) 12 15 % tapi alhamdulillah hasilnya diatas 40 %, matur nuwun sanget untuk seluruh support dukungan , doa restu dari bapak ibu semuanya” paparnya.

Hadir pula sesepuh sekaligus mantan ketua PWM Jateng, Prof Abu Suud, dalam sambutannya prof abu suud mengingatkan kembali makna halal bi halal yang menurutnya berasal dari tegal yaitu dari sebuah percakapan, halal – bi (abi) – halal.

“jadi halal bi halal itu dari percakapan bi halal bi? Halal” pungkasnya diiringi tawa hadirin.
Sekitar 50 orang hadir dalam acara itu yang di tutup dengan salam-salaman dan makan siang bersama. (TR)

Aji Rustam

Jurnalis MPI PWM Jateng, Wartawan Seniour TribunJateng

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE