PWMJATENG.COM, Kebumen – Suasana haru dan semangat menyertai acara pengukuhan Pimpinan Daerah Nasyiatul Aisyiyah (PDNA) Kebumen, yang dilaksanakan pada 27 Januari 2024, di Gedung Teater Disarpus Kabupaten Kebumen.
Pimpinan Daerah yang baru, Dwi Supriatini, resmi menggantikan Ani Susanti setelah musyawarah daerah pada 24-25 Desember 2023. Acara ini turut dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Wakil Bupati Kebumen, Ketua Tim Penggerak PKK Kebumen, Kepala Dinas Kesbangpol, Kepala Dinas Kerasipan dan Perpustakaan, Kabag Pemberdayaan Perempuan Dinsos P3A, Kesra, Dandim, Kapolres, Ketua PDA, GOW, Kemenag, Rektor Unimugo, dan PWNA Jawa Tengah.
Selain pengukuhan, agenda utama acara ini adalah seminar Nasyiah dengan tema “Keterlibatan Perempuan dalam Proses Pengambilan Keputusan dan Pemenuhan Haknya”. Seminar ini bertujuan untuk memperkuat peran perempuan dalam segala aspek kehidupan, terutama dalam pengambilan keputusan dan hak-haknya.
Gedung Teater Disarpus menjadi saksi sejarah bagi momen pengukuhan dan seminar yang meriah. Agenda yang melibatkan berbagai kegiatan ini diharapkan dapat menetapkan dan memberdayakan kepemimpinan baru dalam PDNA Kebumen serta memberikan kontribusi positif dalam pemberdayaan perempuan.
Baca juga, Inspiratif, Masjid At Taqwa Muhammadiyah Jateng Resmi Jadi Masjid Unggul Percontohan Nasional!
Pada pidato pengukuhan, Dwi Supriatini menekankan pentingnya peran perempuan dalam mengambil keputusan dan menegaskan komitmen untuk memperkuat peran tersebut dalam kepemimpinannya. Acara ini tidak hanya mencerminkan kemajuan organisasi, tetapi juga menandai komitmen terhadap peningkatan kualitas hidup perempuan di masyarakat.
Pengukuhan Pimpinan Daerah Nasyiatul Aisyiyah Kebumen periode Muktamar 2022-2026 ini menandai awal perjalanan baru organisasi, dengan harapan akan terus memberikan dampak positif bagi masyarakat dan peran perempuan di Kabupaten Kebumen. Susunan pengurus yang baru meliputi:
Ketua: Dwi Supriatini A.Md
Wakil Ketua Bidang Organisasi dan Kerjasama: Ani Susanti Amd. Keb.
Wakil Ketua Bidang Kader: Khusnul Dwi Haryani, S.Kep Ners
Wakil Ketua Bidang Dakwah: Novita Nurhasanah, S.Pd
Wakil Ketua Bidang Pendidikan, Kesehatan, dan Lingkungan: Eni Sunarti
Wakil Ketua Bidang Pustaka, Informasi, dan Teknologi: Nadia Elasalama, M. Phil
Wakil Bidang Ekonomi dan Kewirausahaan: Erlin Kurnia Sri Redjeki, M. Pd. I
Wakil Bidang Advokasi dan Kebijakan Publik: Jasmina Zahra S.S
Sekretaris: Desi Tiwi Astuti, Amd. Ftr
Sekretaris 1: Elly Agustini, S.ST
Sekretaris 2: Happy Tahtakisariyyan Matswaya
Bendahara: Fiji Ujiyanti
Bendahara 1: Citra Ayu Salma Fuaida S. Kep Ners
Departemen Organisasi:
Ketua: Risolikhah
Anggota: Desi Fitriani, S.Ak; Karminah S.Pd; Rizqi Erawati Aulia
Departemen Kerjasama:
Ketua: Nuning Sinta Sari
Anggota: Nurul Fadhilah Azzahro; Rizkiana Putri Apriliani; Septi Windi Lestari
Departemen Kader:
Ketua: Kartika Widya Utami S.Pd
Anggota: Sri Rohyani; Lutfia Uli Na’mah S.ST M. Kes
Departemen Dakwah:
Ketua: Fitri Amalia, S.Pd
Anggota: Amirotun Munawaroh, S.Ag; Akmal Lu’lu Zahrota Firdaus, S.Ag; Dinda Fatmah Dewanmti, S,D; Titi Rostiyani, S.Pd
Departemen Pendidikan:
Ketua: Khoirun Nisa Azizah Irawati, S. PSI
Anggota: Annisa Dini Oktaviani, Amd. Keb; Efi Eltianingsih, S.Pd; Ika Fitriani, S. PD
Departemen Kesehatan dan Lingkungan:
Ketua: Hesti Retna Pertiwi, Amd Kes
Anggota: Apt. Qori Deswara, S. Farm; Ayu Tri Widianingrum, Amd. Kep; Siti Rahmatul Aslamiah Roemah, S.Si
Departemen Advokasi dan Kebijakan Publik:
Ketua: Puce Saiyah, S.Pd
Anggota: Dr(cand) Kuni Nasihatun Arifah , SH. MH; Laela Fitria Perdana S. Ak., M.Ak
Departemen Pustaka, Informasi, dan Teknologi:
Ketua: Estria Solihatun Nurjannah, M.Pd
Anggota: Nurma Wijayanti; Muji Riyani
Departemen Ekonomi dan Kewirausahaan:
Ketua: Nining Yeningsih
Anggota: Syifaul Khasanah, S.T; Nabila Fitri Rahmawati; Inayatun Nafiah, S.Pd; Hudaibiyah, S.Pd.
Editor : M Taufiq Ulinuha