AUMBerita

Milad ke-2 AKMT Meriah! Opening MATAF 2024 Penuh Kejutan dan Penghargaan

PWMJATENG.COM, Temanggung – Akademi Kesehatan Muhammadiyah Temanggung (AKMT) sukses menyelenggarakan acara Opening Masa Ta’aruf (MATAF) 2024 sekaligus memperingati Milad ke-2 AKMT pada Sabtu (7/9/2024). Kegiatan ini diadakan di Gedung Dakwah Kowangan, Temanggung.

Acara tersebut dihadiri oleh tamu undangan dari Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Temanggung, Pimpinan Daerah ‘Aisyiyah (PDA) Temanggung, Badan Pembina Harian (BPH), serta LAZISMU Temanggung. Selain itu, turut hadir dosen, perwakilan RS PKU Muhammadiyah Temanggung, Tim Task Force Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Bisyron Muhtar AKMT, Himpunan Mahasiswa Rekam Medis dan Informasi Kesehatan (HIMARMIKA), serta organisasi otonom Muhammadiyah, yaitu PD Nasyiatul Aisyiyah (NA) dan PD Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM).

Pra acara dimeriahkan dengan penampilan Tari Kepyar dari SMK Muhammadiyah 1 Temanggung dan Tapak Suci Putera Muhammadiyah (TSPM) dari Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) AKMT. Setelah itu, acara inti Opening MATAF 2024 dimulai dengan pembacaan Kalam Ilahi, diikuti oleh lagu Indonesia Raya, Mars Muhammadiyah, dan Mars AKMT.

Ketua Panitia MATAF 2024, Muhammad Fadhil Ihsani, dalam sambutannya mengungkapkan bahwa tema MATAF tahun ini adalah Vidya Pradhana, Seva Nishtha. “Vidya Pradhana bermakna menjadikan pengetahuan sebagai fondasi menuju pencerahan dan kebijaksanaan, sementara Seva Nishtha mengajak mahasiswa berkomitmen untuk melayani sesama,” ungkap Fadhil dengan semangat.

Baca juga, Demokrasi Prosedural: Antara Formalitas dan Partisipasi Nyata

Direktur AKMT, Galih Herlambang, dalam sambutannya sekaligus membuka acara, menyatakan kebanggaannya terhadap mahasiswa baru AKMT. “Insha Allah kalian tidak salah pilih kuliah di AKMT, terutama di program studi Rekam Medis dan Informasi Kesehatan (RMIK),” katanya.

Perwakilan dari PDM Temanggung, Kiai Asy’ari Muhadi, juga menyampaikan harapan bagi mahasiswa lulusan AKMT agar menjadi intelektual yang bermanfaat bagi masyarakat. Ia juga berterima kasih kepada rumah sakit yang telah menerima mahasiswa untuk praktek.

Sebagai bagian dari peringatan Milad ke-2 AKMT, dilakukan potong tumpeng oleh Direktur AKMT, Galih Herlambang,bersama tamu VIP. Acara ini juga menjadi momen istimewa bagi mahasiswa yang berhasil meraih Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,78 pada semester genap Tahun Akademik 2023/2024, yang mendapatkan penghargaan. Acara ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh Ustaz Suwondo.

Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE