Berita

Ribuan Warga Muhammadiyah Hadiri Pengajian Akbar dan Silaturahmi PCM Salam

PWMJATENG.COM, Salam – Ribuan warga Muhammadiyah Kecamatan Salam Kabupaten Magelang, menghadiri Pengajian Akbar dan Silaturahmi dalam rangka pengembangan masjid Assalam dan Klinik ‘Aisyiyah Siti Khadijah Salam. Ahad (14/10/2018) bertempat di Kompleks Masjid Assalam Jalan Magelang-Jogja KM 23 Jumoyo Salam.

Kegiatan yang diadakan PCM Salam  tersebut menghadirkan H. Muhammad Sukri Fadholi, S.H Mantan Wakil Wali Kota Yogyakarta yang juga merupakan tokoh Muhammadiyah. Dalam kesempatan itu  Muhammad Sukri Fadholi di dampingi Ahmad Mumtaz Rais.

Turut hadir dalam Pengajian Akbar dan Silaturahmi tersebut Ketua PDM dan jajarannya,  Muspika atau Forkompimcam Salam, Ketua PCM se Kabupaten Magelang, dan Direksi serta manajemen RSA Muntilan

Ketua PCM Salam M. Slamet Riyanto, M.Pd mengatakan melalui moment silaturahmi tersebut  semakin mengokohkan muhammadiyah sebagai organisasi besar  dan disegani. “Tujuan diadakannya Pengajian Akbar  dan Silaturahmi ini dapat merekatkan silaturahim warga Muhammadiyah Salam dan penggalanggan dana pengembangan Masjid Assalam dan Klinik ‘Aisyiyah Siti Khadijah Salam,” katanya.

peserta pcm salam
Warga Muhammadiyah Salam melaksanakan Pengajian Akbar dan Silaturahmi, ahad 14 Oktober 2018

Dalam ceramahnya, Muhammad Sukri Fadholi mengajak seluruh warga Muhammadiyah di Salam untuk membangun jamaah untuk mencapai tujuan bersama, dan ikut berpartisipasi dalam membesarkan semua AUM dengan penuh semangat.

Sementara itu dalam sambutannya Mumtaz Rais berpesan kepada seluruh warga Muhammadiyah Salam untuk selalu tetap menjaga kerukunan, persatuan dan kesatuan bangsa.

Disela-sela penyampaian tausiyah pada acara tersebut dilakukan penggalangan dana untuk pengembangan masjid Assalam dan Klinik ‘Aisyiyah Siti Khadijah Salam. Dari informasi yang dihimpun terkumpul lebih kurang Rp. 81.205.000,- (noer)

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE