AUMBerita

Workshop Menulis di SD Muhammadiyah Palur Banjir Ilmu, Para Guru Terpacu Jadi Penulis Hebat

PWMJATENG.COM, Sukoharjo – SD Muhammadiyah Palur (SDMP) sukses menggelar pelatihan kontributor sekolah dengan tema “Teknik Menulis Berita di Media Massa” pada Jumat, 18 Oktober 2024, bertempat di SFA dan Steak Resto Jaten. Acara yang berlangsung mulai pukul 13.00 hingga 17.00 ini diikuti oleh para guru terpilih sebagai kontributor sekolah.

Pelatihan yang bertujuan meningkatkan literasi dan pemahaman kaidah jurnalistik ini menghadirkan Ranu Muda, Pimpinan Redaksi Solotrend.net, sebagai pemateri utama. Ranu berbagi ilmu dan tips penting seputar teknik menulis berita yang sesuai dengan prinsip jurnalistik. Para peserta juga diajarkan cara menghasilkan tulisan yang berfokus pada kegiatan belajar-mengajar di sekolah.

“Yang paling penting dalam menulis berita adalah fokus dan menangkap momen yang tepat. Keterampilan bisa dilatih, dan semakin sering menulis, kualitas tulisan akan semakin baik,” ujar Ranu Muda saat memberikan materi.

Baca juga, Download Logo & Pedoman Visual Tanwir dan Milad ke-112 Muhammadiyah

Kepala SD Muhammadiyah Palur, Noor Afifah Rachmawati, menyampaikan harapannya agar pelatihan ini dapat meningkatkan kompetensi jurnalistik para guru. “Kami berharap, melalui pelatihan ini, para guru tidak hanya mampu membuat tulisan menarik tentang kegiatan di sekolah, tetapi juga dapat mengembangkan karya mereka menjadi konten video yang lebih interaktif,” jelas Noor.

Kegiatan ini berlangsung dengan lancar dan interaktif. Para peserta antusias berdiskusi dan bertanya seputar teknik penulisan yang efektif. Mereka juga berlatih langsung menulis artikel terkait kegiatan pelatihan hari itu.

Diyan, salah satu guru yang ikut pelatihan, mengungkapkan kesannya. “Pelatihan ini sangat menarik. Ilmu yang disampaikan sangat bermanfaat. Saya merasa tidak sabar untuk mempraktikkan menulis sesuai kaidah jurnalistik yang baik dan benar,” katanya penuh semangat.

Senada dengan Diyan, Rohati, peserta lain, juga mengapresiasi pelatihan ini. “Kegiatan ini sangat bermanfaat dan menambah pengetahuan baru bagi kami. Sebelumnya, kami belum pernah mengikuti pelatihan menulis seperti ini,” ujarnya.

Kontributor : Choerul Anam
Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE