Wisuda Kelas 6 Secara Tatap Muka Terbatas
PWMJATENG.COM, SOLO -Selasa, 15 Juni 2021 dilangsungkan kegiatan pengumuman kelulusan serta wisuda siswa kelas 6 angkatan VIII MI Muhammadiyah PK Kartasura Tahun Pelajaran 2020/2021. Acara bertempat di gedung baru MI Muhammadiyah PK Kartasura Kampus 1 serta dilaksanakan secara tatap muka terbatas yang dibagi menjadi 3 sesi.
Total 91 siswa kelas 6 diwisuda tahun ini. Acara dilaksanakan secara tatap muka terbatas dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. Alokasi waktu dalam acara pengumuman kelulusan dan wisuda ini berlangsung sekitar 1,5 jam per sesi nya. Hal ini karena saat ini kasus Covid-19 masih terjadi sehingga perlu pembatasan waktu sesingkat mungkin untuk penyelenggaraan acara yang dihadiri oleh beberapa orang.
Acara pengumuman kelulusan dan wisuda kali ini dihadiri oleh perwakilan anggota BPH MI Muhammadiyah PK Kartasura yaitu Bapak Sabaroh, S.Pd yang juga bertugas untuk menyampaikan ucapan pelepasan siswa kelas 6 dan pemindahan tali toga.
Ustadz Rochmadi, S.Pd.I selaku Kepala Madrasah dalam sambutan nya menyampaikan selamat dan sukses kepada para siswa kelas 6 yang telah dinyatakan lulus dari bangku MI. Selain itu, beliau juga memberikan ucapan terimakasih kepada segenap wali murid siswa kelas 6 atas kepercayaan nya pada MI Muhammadiyah PK Kartasura. Tak lupa teriring doa untuk para siswa kelas 6 yang telah diwisuda agar kelak dapat menjadi yang terbaik dimanapun mereka berada serta bermanfaat bagi agama dan negara.
Kontributor (Ratna/Humas MIM PK Kartasura)