BeritaKabar DaerahPWA Jateng

Turut Hadir dalam Rakor PDM, PDA Karanganyar Paparkan 16 Kegiatan Hebat dalam Laporannya

PWMJATENG.COM, Karanganyar –  Pimpinan Daerah ‘Aisyiyah (PDA) Karanganyar melaporkan serangkaian kegiatan yang telah mereka lakukan dalam acara Rapat Koordinasi (Rakor)/Kantoran PDM yang diselenggarakan di Gedung Dakwah Karanganyar. Acara ini merupakan bagian dari agenda rutin Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) yang dilaksanakan setiap hari Jumat, dengan melibatkan berbagai majelis, lembaga, dan organisasi otonom (ortom).

Ketua PDA Karanganyar, Hidiyah Rohmani, secara terperinci memaparkan berbagai kegiatan yang telah dilaksanakan oleh PDA Karanganyar. Berikut adalah rincian kegiatan tersebut:

  1. Verifikasi Penggerakan dan Pelayanan Baksos KB dari Dinas Provinsi Jawa Tengah.
  2. Mengikuti Seminar di Universitas Muhammadiyah Karanganyar (UMUKA) yang dihadiri oleh Menko PMK, Muhajir Efendi.
  3. Menghadiri Undangan dari Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Kabupaten Karanganyar terkait Optimalisasi Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas).
  4. Mengikuti Sosialisasi dan Pelatihan SIPAS dan KPI.
  5. Menghadiri Resepsi Milad ‘Aisyiyah ke-107 yang diselenggarakan oleh PP di Universitas ‘Aisyiyah Surakarta.
  6. Mengadakan Pertemuan Koordinator PCA se-Kabupaten Karanganyar dan memberikan santunan untuk difabel bekerja sama dengan LAZISMU.
  7. Silaturahmi kepada keluarga Muhammadiyah/’Aisyiyah yang akan berangkat haji.
  8. Menghadiri Pertemuan Koordinator PDA se-Solo Raya di Wonogiri.
  9. Menghadiri Milad NA di alun-alun Karanganyar.
  10. Menerima Penghargaan Pelayanan Baksos KB dari Dinas Provinsi.
  11. Mengisi Materi Pendidikan Seks untuk anak SD di Aisyiyah Surya Ceria (ASC).
  12. Menghadiri Resepsi Milad dan menerima hadiah lomba dalam rangka Milad ‘Aisyiyah di UNIMUS, dengan hasil sebagai berikut:
    • Juara 1: Pelayanan Baksos KB Kerja sama dengan PKU (Makes).
    • Juara 1: Pildacil (SD ASC).
    • Juara 2: Praktik Baik P5 (SD ASC).
    • Juara 3: Video Konten Profil RPB (MPK).
  13. Mengikuti Jambore LKSA Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah di Purwokerto.
  14. Mengikuti Workshop MPKS Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah di Baturaden.
  15. Mengikuti BA Tingkat PWA secara daring.
  16. Mengikuti TOT BA secara luring se-Solo Raya yang akan dilaksanakan pada 5-7 Juli di Sragen.

Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan koordinasi dan kerja sama antara PDM, PDA, dan berbagai majelis serta ortom di Karanganyar, sehingga dapat terus memberikan kontribusi positif bagi masyarakat. Ketua PDA Karanganyar, Hidiyah Rohmani, menekankan pentingnya sinergi dalam mencapai tujuan bersama.

“Melalui kegiatan-kegiatan ini, kami berharap dapat memperkuat sinergi antara semua elemen di Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah Karanganyar. Dengan begitu, kita bisa memberikan kontribusi yang lebih signifikan untuk masyarakat,” kata Hidiyah Rohmani, Jumat (28/6/24).

Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE