BeritaPWM Jateng

Tindak Lanjuti Hasil Rakerwil, LPP PWM Jateng Mulai Kunjungan PontrenMu se-Jateng

PWMJATENG.COM, Banyumas – Lembaga Pengembangan Pesantren (LPP) PWM Jawa Tengah setelah menggelar Rakerwil tancap gas melakukan konsolidasi pemetaan Pesantren Muhammadiyah se-Jawa Tengah. Pada kunjungan kali ini, LPP PWM Jateng menyambangi Pondok Pesantren Modern Muhammadiyah (PPM) Al Mumtazah, Ajibarang, Banyumas.

PPM Al Mumtazah milik PRM Banjarsari Ajibarang adalah Pesantren Muhammadiyah yang berawal dari Panti Asuhan di bawah asuhan Kiai M. Syamsuddin, M.Pd.

Sabtu, 26 Agustus 2023 rombongan LPP PWM Jateng dipimpian Ketua LPP KH. M. Irzal Fadholi sampai di lokasi. Rombongan disambut Mudir dan diterima di rumah kediamannya. Dalam diskusi kepesantrenan, keduanya sangat semangat membicarakan perkembangan pesantren Muhammadiyah.

Kiai Syamsuddin menceritakan proses pendirian PPM Al Mumtazah yang diawali di Pantai Asuhan Ajibarang.

“Pondok ini saya ikrarkan berdiri sejak di Panti Asuhan Ajibarang, sebagai bentuk semangat membangun kaderisasi,” ungkap Syamsuddin.

Perkembangan PPM Al Mumtazah cukup signifikan dan pada saat ini jumlah santrinya telah mencapai 75 santri.

Baca juga, Rektor UMS: Mahasantri Pesma KH. Mas Mansur, Punya Keunggulan IPTEKs dan Spiritual

“Alhamdulillah kepercayaan masyarakat semakin kuat untuk menitipkan anaknya di pondok ini,” imbuhnya.

Dalam perbincangannya, Ketua LPP PWM Jateng KH. M. Irzal Fadholi menyampaikan pentingnya ruh pesantren sebagai dasar dan penguatan ruh serta mental kader.

“Pesantren Muhammadiyah harus menguatkan ruh pesantren sebagai penguatan karakter santri dan pembentukan mental kader melalui penguatan tafaquh fii addin,” ucap Irzal.

“Kami punya tugas cukup berat untuk mendorong Pesantren Muhammadiyah menjadi pesantren yang kuat dalam ilmu alat dan ketafaquh fii addinnya guna bekal kader di masa mendatang, maka pondok ini harus siap untuk mewujudkan hal tersebut,” imbuhnya.

Pertemuan tersebut diakhiri dengan diskusi terkait pembelajaran dan menyaksikan beberapa gedung yang ada di PPM Al Mumtazah. Harapan besar Al Mumtazah menjadi pesantren yang berkomitmen menjadi pusat kaderisasi ulama Jateng.

Kontributor: Tarqum Aziz
Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE